Ada taman baca di Rusunawa Jl Rajawali.

BAPPD Bangun Taman Baca Rusunawa di Jl Rajawali

Jumat, 22 Januari 2016 | 20:16 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Sahrul Ramadhan - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Tingkatkan minat baca warga di Rusunawa, Jl Rajawali, Kelurahan Lette, Badan Arsip Perpustakaan & Pengelolaan Data (BAPPD) Kota Makassar, bangun ruang baca.

“Pada dasarnya ini ruang baca yang dibangun ini untuk warga Rusunawa,” Ketua Yayasan Anak Bangsa Berahlak Mulia, Hana, saat ditemui di Rusunawa, Jumat (22/01/2016)

pt-vale-indonesia

Hana mengatakan, kegiatan ini melibatkan berbagai pihak diantaranya, Komunitas Kami Anak Bangsa (KKAB). Ia menjelaskan, melalui komunitas itu nantinya masyarakat dapat belajar secara langsung dengan berbagai tenaga pengajar.

“Mulai dari belajar apapun, membaca dan lain sebagainya itu bisa diajarkan juga dengan bantuan komunitas yang terlibat didalam,” akunya.

Lebih lanjut taman baca ini nantinya, ia dan beberapa kelompok yang terlibat serta dalam pelaksanaan, juga sudah mempersiapkan warga untuk dijadikan sebagai pengelola.(*)


BACA JUGA