Walikota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto, saat meninjau TPA Antang, Kamis (25/2/2016).

Kerja Bakti Tumbuhkan Kepedulian Pegawai Pemkot Makassar

Jumat, 18 Maret 2016 | 13:36 Wita - Editor: Iin Nurfahraeni - Reporter: Evi Novitasari - Go Cakrawala

Makassar, GoSulsel.com – Kerja bakti yang dilaksanakan oleh Pemerintah kota Makassar, ternyata menimbulkan kesadaran para pegawai tentang kebersihan, dimana turut serta dalam aksi kerja bakti di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Antang, Jumat (18/3/2016).

Bagi kebanyakan dari mereka menginjakkan kaki di TPA ini sangat langka,  bahkan membayangkan kondisinya tidak sama sekali.

pt-vale-indonesia

“Saya tidak pernah membayangkan sebelumnya TPA Antang seperti apa, mendengar namanya sudah sering namun kesini baru pertama kali,”kata Staf di Sekretariat Pemkot Makassar, Muhammad Iqbal Ahkam(19 tahun).

Lebih jauh, Iqbal mengaku ide Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto dimana mengerahkan para pegawai ke TPA Antang, memberikan sudut pandang baru, dan menjadikannya lebih peduli terhadap lingkungan.

“Setelah dari sini yang bisa dilakukan, menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarang tempat. Setelah ini (kerja bakti) kalau melihat sampah di sekitar rumah, ruang kerja, atau mobil saya bersihkan,” lanjut Iqbal.

Halaman:

BACA JUGA