Andi Tenri Indah bersama DM saat memberikan bantuan dan Kecamatan Pallangga/ Ist

Andi Tenri Indah-DM Beri Bantuan ke Warga Terdampak Angin Kencang

Kamis, 05 Januari 2023 | 20:04 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Endra Sahar - Gosulsel.com

GOWA, GOSULSEL.COM — Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Gowa, Andi Tenri Indah didampingi Wakil Ketua DPRD Sulsel, Darmawangsa Muin menyisir 4 desa di Kecamatan Pallangga untuk memberikan bantuan kepada warga yang terdampak bencana angin kencang, Kamis (05/01/2023).

Andi Tenri Indah bersama rombongan bergerak memberikan bantuan meskipun diguyur hujan lebat. Satu persatu rumah warga di kunjungi oleh wakil DPRD Gowa dari Partai Gerindra Gowa itu.

pt-vale-indonesia

Usai memberikan bantuan, Andi Tenri Indah menyebutkan bahwa, ada puluhan rumah yang dikunjunginya bersama Darmawangsa Muin dan rombongan.

“Total ada 9 titik kita datangi di empat desa di kecamatan Pallangga. Ada sekitar 60 rumah yang kami berikan bantuan. Semuanya rusak parah diterjang angin kencang,” katanya.

Menurut dia, pemberian bantuan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap warga yang terkena bencana. Dia berharap, warga yang mendapatkan bantuan bisa segera memperbaiki rumahnya kembali.

“Bantuan yang kita serahkan itu berupa kebutuhan sehari-hari seperti sembako dan selimut. Kami juga menyerahkan uang tunai agar digunakan untuk membeli peralatan rumah yang rusak diterjang angin kencang,” sebutnya.

Sementara itu, Sekretaris Gerindra Sulsel, Darmawangsa Muin menambahkan, sejak terjadinya angin puting beliung yang menimpa beberapa rumah warga di Gowa dirinya sudah turun memberikan bantuan.

“Jadi sejak kami dapat informasi ada rumah warga rusak diterjang angin kencang, kami langsung door to door untuk memberikan bantuan,” ujarnya.

Dia berharap dengan adanya bantuan tersebut, warga dapat memperbaiki rumahnya kembali. Dia pun meminta agar warga tetap waspada dengan cuaca ekstrim yang terjadi saat ini.

Menurut DM, sapaan akrab Darmawangsa Muin, dirinya bersama kader Partai Gerindra Gowa memang berupaya selalu hadir di tengah warga yang membutuhkan bantuan jika terjadi bencana.

Hal itu tambah DM sesuai dengan perintah Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto untuk selalu hadir di tengah warga yang membutuhkan ketika terjadi bencana.

“Perintah dari pak Prabowo, jika ada bencana kami disuruh hadir untuk membantu di tengah masyarakat,” pungkasnya.

Untuk diketahui, dalam pemberian bantuan ini hadir juga Sekretaris DPC Partai Gerindra Gowa, Muh Idris Rate, bakal calon anggota legislatif DPR-RI Partai Gerindra, Andi Anhar Rahman (AAN).(*)


BACA JUGA