Cedera Parah, Luiz Ricardo Akhiri Musim Lebih Cepat

Sabtu, 24 September 2016 | 21:38 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Satria Sakti - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com — Pertandingan menghadapi Perseru Serui pekan lalu, membawa bencana besar untuk PSM Makassar. Penyerang asing tim Juku Eja, Luiz Ricardo mengalami cedera parah hingga diharuskan beristirahat selama dua bulan.

Menurut pemeriksaan, Luiz mengalami masalah cedera pergelangan kaki kiri. Karena hal tersebut, pemain berusia 28 tahun itu terpaksa mengakhiri musim TSC 2016, akan lebih cepat dari rekan-rekannya.

“Luiz harus menepi selama dua bulan. Kita akan kehilangan dia setidaknya sampai akhir musim,” ungkap Robert Rene Alberts, Pelatih Kepala PSM Makassar saat ditemui GoSulsel.com di Stadion Andi Mattalatta, Sabtu (24/09/2016) sore.

Pada laga pekan ke-20 TSC itu, striker berkebangsaan Brazil itu dilanggar pemain belakang lawan dan terpaksa ditarik keluar digantikan Ridwan Tawainella di menit ke-16 paruh pertama pertandingan.

“Luiz sudah menepi sekarang jadi saya tidak bisa berharap banyak padanya. Musim ini bagi luiz boleh dikata sudah berakhir,” ujar Robert menambahkan.(*)


BACA JUGA