Motor Trail Idaman Crosser, Honda CRF 150L Masih Promo di Asmo Sulsel
MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Honda CRF 150L, motor andalan para crosser atau pemotor cross masih promo di Astra Motor (Asmo) Sulsel.
Promo tersebut berupa DP atau uang muka Rp2,8 juta dan bebas cicilan sebanyak tiga kali. Program yang dinamai “Ini Baru Laki” itu berlaku sampai 31 Oktober nanti.
Marketing Manager Asmo Sulsel, Kresna Murti Dewanto, menyampaikan bahwa program promo ini merupakan bentuk apresiasi kepada konsumen yang selalu setia bersama Honda.
“Setiap bulan, kami selalu menghadirkan program spesial yang memberi keuntungan nyata bagi konsumen. Promo Oktober ini bukan hanya memberikan kemudahan dalam memiliki motor Honda, tetapi juga menawarkan berbagai bonus tambahan lainnya,” ujarnya beberapa waktu yang lalu.
Selain itu, motor sport lainnya yang masih promo adalah Honda CB150R dengan DP Rp 2,8 juta, dan Honda CB150X DP Rp 2,4 juta. Setiap unit sport ini juga dilengkapi dengan bonus gratis angsuran tiga kali.
Honda CRF 150L sendiri merupakan motor sport yang mampu menjajal berbagai medan terkhusus bebatuan dan tanah liat. Dengan keandalan itu, mayoritas para crosser pun menggunakan ini di berbagai event balapan.
Secara singkat, Honda CRF 150L dibekali mesin 150cc SOHC PGM-FI berpendingin udara yang menghasilkan tenaga 12,91 PS @8.000 rpm dan torsi 12,43 Nm @6.500 rpm. Akselerasi responsif, cocok untuk pemakaian harian maupun jalur berat.
Sementara suspensi depan upside-down Showa berdiameter besar dengan warna emas membuat tampilannya makin premium dan kuat menghadapi segala medan.
Begitu juga dengan suspensi belakang dengan sistem Pro-Link memberikan stabilitas dan kenyamanan maksimal di jalur off-road berbatu maupun jalan aspal.
Motor ini dibalut ban dual purpose dengan velg aluminium ukuran 21” (depan) dan 18” (belakang), sehinga membuat motor ini ringan tapi tetap kuat untuk medan berat. (*)