Nyambi Jadi Maling Motor, Montir di Toddopuli Didor Polisi

Senin, 14 September 2015 | 21:41 Wita - Editor: Nilam Indahsari -

Halaman 1

Makassar, GoSulsel.com – Personil Kepolisian Resor Kota Besar menembak kaki Zulkarnaen alias Zul (33), salah seorang pencuri sepeda motor di Jalan Toddopuli, Makassar, Minggu (13/09) malam.

Zulkarnaen yang yang berprofesi sebagai montir itu dilumpuhkan aparat lantaran melakukan perlawanan dalam upaya melarikan diri saat penunjukan tempat kejadian peristiwa (TKP). Sebelumnya tersangka diamankan di Kampili Gowa.

“Saat pengembangan kasus, pelaku ini melawan anggota resmob. Tembakan peringatan sudah dilepaskan tapi malah dihiraukan sehingga pelaku akhirnya dilumpuhkan dengan timah panas pada bagian kaki. Maling motor ini memang sehari-hari bekerja sebagai montir,” kata juru bicara Polrestabes Makassar, Kompol Andi Husnaeni, Senin (14/09).

Sebelum ditangkap oleh tim resmob Polrestabes Makassar, yang bersangkutan juga sudah pernah berurusan hukum dengan kepolisian dalam kasus serupa.

“Pelaku ini residivis. Tindakannya amat meresahkan,” ungkapnya.

Halaman 2

Penangkapan Zulkarnaen bermula dari penyelidikan kasus pencurian sepeda motor di Jl Toddopuli pada Agustus lalu. Setelah melakukan pengusutan kasus, pelaku sepeda motor Honda Revo itu adalah Zulkarnaen yang memang berdomisili tak jauh dari TKP.

Reporter: Mirsan – GoCakrawala


BACA JUGA