Pilkada

Hasil Survei Tim Iman Klaim Lebih Unggul dari Hadir

Senin, 12 Oktober 2015 | 12:20 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Muhammad Seilessy - GoSulsel.com

Makassar,GoSulsel.com – Survei internal Pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati (Cabup) Bupati Maros, Imran Yusup-Said Patombongi (Iman) akhirnya rampung. Hasil survai internal ini di klaim tim pemenangan mendongkrak elektabilitas pasangan nomor urut 1 ini di Pilkada Maros.

Surve dilakukan 3 pasangan yang berkompetisi dalam pilkada Maros itu. Hasil perhitungan menunjukan Paslon Iman dinilai efektif dan masif melalui unggulan yang dianggap menjadi kebutuhan masyarakat

pt-vale-indonesia

Master Campaign Iman,Kartomas mengatakan, meski masih berada di belakang Hatita dengan jumlah 21% tetapi tren grafik meningkat dan cenderung meninggalkan Paslon Hadir yang menurun menjadi 7% dari 9%.

“Saat ini Hatita memimpin diangka 62% Iman 21% Hadir 7% swing voters atau yang belum menentukan pilihan 10% hal yang unik adalah adanya peningkatan swing voters yang berbanding lurus dengan penurunan elektabilitas paslon Hadir,”katanya kepada GoSulsel.com saat dihubungi via telepon, Selasa (12/10/2015).


BACA JUGA