Humas Pemkot, Wakil Wali Kota Makassar
Wakil Wali Kota Makassar sedang mengimbau para warga untuk ikut mendonorkan darahnya, Minggu (29/11/2015) di Kecamatan Wajo. (Foto Humas Pemkot):

Wakil Wali Kota Makassar Ajak Warga Ikut Donor Darah

Minggu, 29 November 2015 | 22:16 Wita - Editor: Muhammad Seilessy - Reporter: Andi Dahrul Mahfud - GoSulsel.com

Halaman 1

Makassar, GoSulsel.com -Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Makassar, Dr Syamsu Rizal mengatakan, mendonorkan darah tak hanya bukti kepedulian terhadap sesama, tetapi sebagai bentuk pola hidup sehat.

“Indahnya hidup ini jika kita saling berbagi. Apalagi jika itu berhubungan dalam hal kemanusiaan seperti mendonorkan darah. Tidak hanya bermanfaat bagi orang lain, juga bagi tubuh kita,” kata Deng Ical–sapaan akrab Syamsu Rizal, saat membuka kegiatan donor darah yang diselenggarakan PMI Kecamatan Wajo, Minggu (29/11/2015).

pt-vale-indonesia

Menurut Deng Ical yang juga merupakan orang nomor 2 di Makassar, dengan mendonorkan darah memberikan manfaat bagi pendonor seperti menurunkan berat badan, mencegah stroke, memperbaharui sel darah, menurunkan kolesterol, dan melindungi jantung.

“Secara tidak langsung akan membuat tubuh lebih sehat dari sebelumnya,” kata Wakil Wali Kota yang dikenal sombere’ ini.

Ia juga turut mengapresiasi peran serta Camat Wajo yang telah bekerja sama dengan PMI mengadakan kegiatan donor darah yang dilaksanakan di kantor kecamatannya.

Halaman 2

“Kami bangga sama Pak Camat Wajo dan jajarannya yang telah melaksanakan kegiatan ini bersama teman-teman PMI,” ungkapnya.

Menurutnya, peran serta kepala kecamatan untuk terlibat langsung dalam kegiatan kemanusiaan berdampak pada peningkatan kepercayaan masyarakat kepada pengelolaan pemerintahan.

“Wajo ini bisa menjadi pelopor dan percontohan kecamatan yang mampu menjalin sinergitas yang baik dengan masyarakatnya,” pungkasnya.(*)

 


BACA JUGA