Oppoka ri Paccelan Gelar Perpustakaan Keliling di Pangkep

Selasa, 15 Maret 2016 | 16:33 Wita - Editor: Syamsuddin - Reporter: Sahar - Go Cakrawala

Pangkep, Gosulsel.com – Salah satu upaya menumbuhkan minat membaca di masyarakat, khususnya kalangan pelajar di Kabupaten Pangkep.  Untuk itu, organisasi Oppoka ri Paccealan menggelar kegiatan  Perpustakaan keliling “Indonesia Cerdas” dilakukan setiap 3 kali dalam seminggu.

“Kegiatan ini kami lakukan keliling setiap jadwal di setiap kampung yang ada  di Kecamatan Pangkajene, kegiatan ini mempunyai maksud dan tujuan bagaimana anak didik kami mendapatkan ilmu diluar waktu belajar mereka yang formal, dengan niat bagaimana mereka punya keinginan lebih untuk mendapatkan informasi dan pelajaran dengan membaca,” kata Sumarlin Syam, Ketua Oppoka ri Paccelan.

pt-vale-indonesia

Kegiatan ini mendapat apresiasi yang sangat luar biasa dari Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Pangkep, Ir. Siswanto Djalil, dan Kepala Lurah Anrong Appaka,  M. Lukman Murtala, S.Sos juga selaku penasehat kami di organisasi OPPOKA ri Paccelang.

“Beliau telah mengapresiasi beberapa kegiatan kami di berbagai bidang yang mana kegiatan kami ini langsung mengenai sasaran dengan tujuan tidak lebih bagaimana mengikat anak didik di usia dini memiliki minat baca yang besar dan untuk meningkatkan IPM di sektor pendidikan”kata dia.

Halaman:

BACA JUGA