Stroom Sihir Pengunjung D’Liquid Cafe Makassar Dengan Lagu Lawas

Senin, 09 Mei 2016 | 09:24 Wita - Editor: Syamsuddin - Reporter: Fauzan - GoSulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – Grup band Stroom berhasil menghibur para pengunjung D’Liquid Cafe, Grand Clarion Senin (9/5/2016) dalam event Bold Xperience The Icons. Kota Makassar merupakan kota kedua yang dikunjungi oleh grup band Stroom dari sebelas kota-kota besar di seluruh indonesia yang akan didatangi pada event ini.

Grup band Stroom digawangi oleh empat musisi kenamaan tanah air, yaitu penyanyi solo pelantun lagu berjudu Masih Ada Marcello Tahitoe atau yang lebih dikenal dengan panggilan Ello, kemudian gitaris grup band Slank Ridho Hafiedz, eks drumer Dewa 19 Tyo Nugros dan salah satu Female DJ terbaik indonesia DJ Patricia Schuldtz.

pt-vale-indonesia

Mereka berhasil membuat suasana pecah dengan lagu-lagu rock lawas manca negara, total 16 lagu dinyanyikan oleh band baru yang beranggotakan musisi kawakan ini. Strom yang keluar dari balik panggung sekitar pukul 01.00 Wita, tampil selama hampir dua jam.

Setelah berinteraksi sejenak dengan para pengunjung D’Liquid Cafe, mereka langsung menyanyikan Lagu pembuka, yang berjudul Smels Like Teen Spirit milik Nirvana berhasil menarik para pengunjung kedepan panggung untuk menari dan bergoyang.

Selain lagu milik nirvana, lagu lawas yang stroom nyanyikan  antara lain adalah lagu milik Green Day yang berjudul American Idiot, kemudian. Radio Head yang berjudul Creep, Dont Look Back in Anger milik Oasis, Rock & Roll milik Led Zeppelin serta lagu penutup yakni lagu milik Iwan Fals yang berjudul Bento yang aransemen menjadi Rock.

Halaman: