Logo Pemkot Makassar

Pejabat Baru Pemkot Diharapkan Perbaiki Kinerja

Kamis, 02 Juni 2016 | 10:30 Wita - Editor: Iin Nurfahraeni -

Makassar,GoSulsel.com – Sejumlah pejabat lingkup Pemerintah Kota Makassar, telah dilantik beberapa waktu lalu untuk menduduki sejumlah jabatan strategis. mereka diharapkan dapat mampu meningkatkan kinerja terutama untuk sejumlah program Wali kota Makassar, Mohammmad Ramdhan Pomanto.

“Tentu ini semua yang diharapkan, agar para pejabat yang menjabat bisa menunjukkan kinerja mereka, “kata Arief Wicaksono, saat berbincang dengan GoSulsel.com.

pt-vale-indonesia

Untuk itulah, Arief menilai harus dilakukan pengawasan terhadap para pejabat yang baru dilantik ini, untuk memastikan mereka ini menduduki jabatan yang bisa dipertanggung jawabkan.

Mengenai sejumlah pergantian, di beberapa Dinas seperti Dinas Pertanaman dan Kebersihan, Dinas Koperasi dan UMKM, kemudian Dinas Pendapatan Daerah. Arief mengungkapkan seharusnya dalam proses rekrutmen ini ada transparansi untuk mengukur mana SKPD yang nilai rendah serta tidak kinerja memuaskan.

“Seharusnya Walikota membuka, apa saja indikator penilaian dari penunjukan pejabat tersebut, sehingga tidak akan muncul cerita,”ujarnya

 


BACA JUGA