Logo Pemprov Sulsel
Logo Pemprov Sulsel

Pelimpahan SMA Provinsi, Aset Sulsel Bertambah Rp18 T

Rabu, 15 Juni 2016 | 15:10 Wita - Editor: Syamsuddin - Reporter: Mirsan - Go Cakrawala

Makassar, Gosulsel.com – Proses verifikasi terhadap aset Sekolah Menengah Atas (SMA) atau sederajat yang telah diserahkan dari kabupaten/kota ke provinsi terus berjalan. Biro Pengelolaan Aset Daerah (BPAD) Sulsel mencatat nilai aset yang saat ini sudah ada datanya mencapai Rp9 triliun lebih.

Kepala BPAD Sulsel, Ahmadi Akil mengatakan jumlah ini bisa bertambah dua kali lipat. Pasalnya dari data yang diserahkan kabupaten/kita, aset yang dilengkapi nilai barang baru 50 persen. Sementara sisanya masih menunggu hasil verifikasi dan penaksiran.

“Yang ada nilainya dan sudah diserahkan jumlahnya mencapai Rp9 T, dan sisanya 50 persen belum memiliki nilai. Kalau di kali dua jumlah penambahan aset pemprov mencapai Rp18 T,” kata Ahmadi Akil, saat ditemui di ruangannya, Rabu (15/6/2016).

Jika jumlah aset SMA/sederajat ini masuk dalam neraca pemprov, bisa dipastikan kekayaan atau nilai aset meningkat sebanyak 120 persen. Saat ini aset yang dikuasai pemprov hanya sekitar Rp13 triliun lebih.

Ahmadi menyebutkan, nilai yang sangat besar ini berasal dari taksiran harga bangunan dan tanah dari jumlah sekolah 1075 Unit, dengan rincian 560 SMA, 439 SMK dan 76 Sekolah Berkebutuhan Khusus (PKPLK) di 24 kabupaten/kota.(*)


BACA JUGA