ASPROV PSSI Sulsel Dukung Pelaksanaan KLB

Selasa, 21 Juni 2016 | 11:40 Wita - Editor: Iin Nurfahraeni - Reporter: Satria Sakti - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Asosiasi Provinsi (Asprov) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Sulsel mendukung pelaksanaan Kongres Luar Biasa (KLB). Sikap Asprov Sulsel dalam rencana KLB ini, guna terjadinya reformasi dan tata kelola pesepakbolaan di tanah air bisa lebih baik.

Hal ini diungkapkanĀ pelaksana tugas (Plt) Ketua Asprov PSSI Sulsel, Mulyadi kepada GoSulsel.com. Menurutnya Sulsel bersama 92 pemilik suara lainnya bergabung dalam kelompok 85 yang mengklaim sebagai gerbong yang ingin memperbaiki tatanan sepak bola Indonesia. 92 pemilik suara tersebut berasal dari tim ISL, Divisi Utama, dan 28 Asprov.

pt-vale-indonesia

“Sebenarnya kelompok 85 itu adalah pemegang 92 hak suara, kita sudah sepakat untuk mendorong pelaksanaan KLB. Sulsel ikut suara mayoritas, kita tidak mau ketinggalan kereta dalam membangun sepakbola tanah air” ujar Mulyadi, Selasa (21/6/2016)

Mulyadi menegaskan bahwa penyelenggaraan KLB sudah sesuai dengan aturan yang berlaku di organisasi tertinggi sepak bola tanah air tersebut . ” Tidak ada pelangaran statuta terhadap pelaksanaan KLB” ujarnya.

KLB dianggap bisa menjadi solusi atas permasalahan PSSI yang mengalami kekosongan pimpinan sejak Ketua Umum sebelumnya La Nyalla Mattalitti terbelit persoalan Hukum. (*)