Harga Daging Sapi di Pasar Pabaeng-baeng Makassar Tembus Rp120 Ribu/Kg

Jumat, 01 Juli 2016 | 13:06 Wita - Editor: Syamsuddin -

Makassar, Gosulsel.com – Harga daging sapi di sejumlah pasar tradisional di Kota Makassar mengalami kenaikan yang cukup signifikan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1437 Hijriah. Seperti terpantau di Pasar Pabaeng-baeng, harga daging sapi menembus Rp120.000 per kilogram.

Salah seorang penjual daging sapi di Pasar Pabaeng-baeng, Musfidar (40) mengatakan kenaikan harga daging sapi tak lepas dari tingginya permintaan masyarakat. Selain itu, pasokan daging ke belakangan ini mulai terbatas dan pengiriman juga sering terlambat.

pt-vale-indonesia

“Harga daging sapi sekarang sekitar Rp120.000 per kilogram. Sebelumnya di awal Ramadan, harga daging sapi berkisar Rp90.000 per kilogram,” kata Musfidar, Jumat (1/7/2016).

Dia mengatakan dirinya tak kaget dengan naiknya harga daging sapi jelang lebaran karena permintaan konsumen terhadap komoditas daging akan meningkat sedangkan persediaan atau pasokan terbatas.

“Banyak memang yang cari daging sapi jadi sering habis dari tempat pemesanan. Apalagi sering juga sekarang terlambat datang pesanan,” ujarnya.(*)

Reporter: Muhammad Nataz