(FOTO: Tabrakan beruntun terjadi di Jl Urip Sumohardjo/Sabtu, 30 Juli 2016/Muhammad Nataz/GoSulsel.com)

Tabrakan Beruntun 5 Kendaraan Macetkan Jalan Urip Sumohardjo

Sabtu, 30 Juli 2016 | 21:32 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Muhammad Nataz - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Kecelakaan lalu lintas beruntun terjadi di Jl Urip Sumohardjo Makassar. Kecelakaan tersebut menimpa 5 kendaraan sekaligus yaitu tiga unit mobil, masing-masing mobil Avanza putih bernomor polisi DC 1452 BC, Kijang Innova DD 1314 CJ, dan Avanza hitam DD 1181 UC. Juga ada dua unit motor jenis Mio. Kecelakaan terjadi sekitar pukul 19.45 Wita Sabtu, (30/07/2016).

Kecelakaan tersebut berawal dari Mobil Avanza hitam yang melaju dari arah Jl Perintis Kemerdekaan yang hendak memutar balik di potongan jalan depan SPN Batua. Namun tiba-tiba mobil yang dikendarai oleh Priyatno (52) bersama istri dan anaknya tiba-tiba mengalami mati mesin.

Sopir Kijang Innova yang berada di belakang mobil Avanza hitam tadi segera menginjak rem. Namun naas, mobil avanza putih yang berada paling belakang tiba-tiba menabrak mobil Kijang Innova, kecelakaan beruntun pun tak terhindarkan.

“Mobil kijang innova yang tiba-tiba ditabrak cukup keras oleh kendaraan di belakangnya, tak mampu mengendalikan mobilnya dan akhirnya menabrak mobil yang berada di depannya yaitu avanza hitam,” kata Fikar, pengguna jalan yang melihat langsung kejadian itu.

Tak cuma itu, dua unit kendaraan motor merk Mio juga ikut terimbas dalam kecelakaan beruntun ini. Namun saat ditelusuri, diketahui dua unit kendaraan tersebut telah meninggalkan tempat kejadian perkara (TKP).

“Ada juga motor, tapi kayaknya tidak apa-apaji, karena tak lama setelah kecelakaan terjadi mereka langsung pergi,” tambah Fikar.

Halaman:

BACA JUGA