Caketum HIMPI Sulsel Herman Heizer Isi Pelatihan Kewirausahaan Bagi Pemuda

Jumat, 12 Agustus 2016 | 19:17 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Mirsan - Go Cakrawala

Makassar,GoSulsel.com – Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Kecil & Menengah Pemprov Sulsel bersama Ikatan Mahasiswa Pelajar Soppeng (IMPS) menggelar Pendidikan & Pelatihan Kewirausahaan bagi pemuda Angkatan I. Gelaran ini dilangsungkan di di Hotel Denpasar, Makassar (12/8/2016).

Hadir sebagai salah satu pemateri pelatihan Direktur Celebes Research Center Herman Heizer yang juga calon ketua umum BPD HIPMI Sulsel. Acara yang dibuka oleh Wakil Gubernur Sulawesi Selatan Agus Arifin Nu’mang, juga diisi oleh Andi Nurhidayati, anggota DPRD Sulsel, Muh. Nawir Sita Ketua BPC HIPMI Takalar dan Andi Faisal Husni praktisi perbankan.

pt-vale-indonesia

Peserta pelatihan ini adalah pengusaha pemula dan mahasiswa. Tujuan diadakannya pelatihan kewirausahaan ini untuk melahirkan pengusaha baru yang handal khususnya di Sulsel serta dalam rangka mengurangi angka pengangguran khususnya di sektor informal.

Dalam materinya, Herman menyebut bahwa sebanyak 55% anak muda di Makassar ingin menjadi seorang pengusaha, 20% ingin jadi PNS dan 25% di profesi lainnya.

“Dari riset kami setidaknya menunjukkan bahwa pemuda di Makassar, atau juga di Sulsel punya semangat yang tinggi dalam berwirausaha,” katanya.

Halaman: