Pangkas Pohon di Jalan Hertasning

Antisipasi Musim Hujan, Pemkot Makassar Pangkas Ranting Pohon di Jalan Hertasning

Senin, 10 Oktober 2016 | 16:52 Wita - Editor: Irfan Wahab - Reporter: Ahmad Syadiq - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Pemerintah Kota Makassar bertindak cepat guna mengantisipasi datangnya musim hujan dengan melakukan beberapa persiapan, diantaranya mulai melakukan pemangkasan ranting pohon dibeberapa jalan protokol Makassar.

Berdasarkan pantauan GoSulsel.com, Senin (10/10/2016) di Jl Hertasning sekitar pukul 16:00 Wita, terlihat beberapa petugas tengah membereskan beberapa ranting pohon yang telah dipangkas sebelumnya.

pt-vale-indonesia

“Yang kita pangkas itu adalah beberapa ranting yang menjulang jauh ke jalan dan juga yang berada di dekat kabel-kabel untuk mengantisipasi gangguan jatuhnya nanti saat ada agin kencang di musim hujan,” ujar Kasi Pemeliharaan Kawasan Hijau Bidang Penghijauan Dinas Perkebunan Kebersihan Makassar, Muh Yusuf.

Sementara itu, Kepala Seksi Pengawasan Bidang Penghijauan Dinas Perkebunan dan Kebersihan Makassar, Muaris mengatakan pembenahan tersebut berkoordinasi dengan Pihak PLN.

“PLN yang menebang dan kita dari dinas yang membersihkan, saling kordinasi lah. Kalau untuk pengangkutan kita kerahkan 4 mobil dari Dinas Perkebunan dan Kebersihan Kota Makassar,” sambungnya.

Halaman:

BACA JUGA