Gubernur Sulsel, SYL

Pecah & Berkonflik, Gubernur Sulsel Minta Ikatan Alumni UNM Berdamai

Selasa, 10 Januari 2017 | 16:33 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Mirsan - Go Cakrawala

Makassar,GoSulsel.com – Polemik Ikatan Alumni Universitas Negeri Makassar (IKA UNM) yang terpecah dan berkonflik, membuat Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo ikut angkat bicara. SYL bicara dalam kapasitasnya sebagai salah satu dewan penyantun UNM.
Menurut Syharul, kekisruhan yang terjadi dalam organisasi IKA UNM harus segera dicari jalan keluarnya. Karena itu, tak boleh ada beda pandangan dalam organisasi yang menghimpun alumni kampus eks IKIP Ujung Pandang ini.
“Masa baru IKA saja sudah kisruh, bagaimnana kalau jabatan. Mestinya kita menjadi Ketua itu untuk mengurus UNM dengan untuk lebih Bagus,  bukan IKA nya yang malah buat persoalan,” kata Syahrul.
Syahrul berharap polemik ini segera diselesaikan secara bersama-sama dengan kekeluargaan. Terlebih IKA UNM punya peranan penting untuk membantu pengembangan kampus pencetak guru ini.
Sementara itu, Rektor UNM, Prof Husain Syam menjelaskan pihaknya telah mengambil langka terbaik terkait kisruh IKA UNM. Pihaknya mengeluarkan maklumat bahwa untuk sementara tidak ada kepengurusan IKA UNM.
“Kita tak akan membiarkan adanya dualisme dan perpecahan, malu kita rasanya kalau persoalan IKA saja sudah begitu apalagi yang lainnya. Saya sudah mengambil langkah-langkah atas dua kubu atau kelompok yang berbeda pendapat,” jelasnya.

Halaman:

BACA JUGA