FOTO: Zhondenk Crab menyajikan menu kuliner berbahan kepiting. Menu andalannya yaitu kepiting asam manis/Sabtu, 11 Maret 2017/Muhammad Yusuf/Gosulsel.com
#

Sedap dan Murah, Kepiting Asam Manis Zhondenk Crab Banjir Pesanan

Minggu, 12 Maret 2017 | 11:30 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Muhammad Yusuf - GoSulsel.com

Maros, Gosulsel.com – Jika Anda penikmat sajian kuliner berbahan kepiting, maka Anda perlu mencoba masakan satu ini, Zhondenk Crab namanya. Kepiting asam manis pedas yang diolah oleh Tyti, si pemilik dari usaha rumahan ini, bahan bakunya merupakan kepiting pilihan didatangkan langsung dari pesisir laut Maros. Dagingnya padat serta rasanya yang manis ditambah dengan racikan bumbu dan cara masak yang pas, sangat menggoda selera para penikmat kuliner kepiting.

Cara untuk mendapatkannya pun tak susah, cukup dengan memesan via online atau telepon, maka Tyti akan langsung mengantarkan pesanan Anda. Harganya pun cukup manusiawi, hanya Rp.25 ribu per porsinya. Dengan begitu kita bisa menikmati masakan kepiting sepuasnya dengan mudah.
Zhondenk Crab merupakan bisnis yang baru seminggu Tyti jalankan. Akan tetapi sudah menyedot pelanggan, dalam sehari bisa menghabiskan 10 hingga 15 porsi sehari yang dikemas dalam kotak higienis.

“Dalam sehari, saya biasa mengirim 10-15 porsi masakan kepiting yang sudah dikemas dalam tempat kotak yang higienis dan aman bagi makanan,” ungkapnya, Sabtu (11/03/2017).
Saat ini, rute pengirimannya baru seputar wilayah kota Maros, Mulai dari Kecamatan Mandai, Bantimurung dan Bontoa. Untuk pemesanan di luar rute itu, baru dilayani jika pemesanan cukup banya. Hal itu dilakukan karena belum dikenakannya biaya pengiriman serta bahan yang terbilang masih terbatas.

Usaha kepiting yang berbasis di Bantimurung ini berawal dari kegemaran suami Tity pada masakan kepiting, tapi karena bosan kalau kepiting cuma dimasak pakai garam saja, maka Tity pun memasaknya dengan memberikan varian bumbu menjadi masakan asam manis.

“Saya berpikir untuk jualan kepiting asam-manis. Meski sebenarnya rencana ini sudah 2 tahun yang lalu, tapi baru sekarang bisa dijalankan karena kondisi ekonomi semakin sulit apalagi kami sudah ada anak,” jelasnya.

Jika pembaca Gosulsel.com berminat dengan kuliner kepiting Zhondenk Crab ini langsung saja hubungi Tyti di 081355501051.(*)