Maitimo Keluar dari PSM Makassar Dinilai Caranya Tak Etis
Makassar, GoSulsel.com – CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin, mengomentari sikap Maitimo. Pihak PT PSM tak mempermasalahkan sikap pemain naturalisasi ini.
“Kami dari pihak manajemen tak mempermasalahkan sikap pemain tersebut, tetapi tidak etis apabila pemain sekelas Maitimo meninggalkan klub tanpa ada pembicaraan sebelumnya,” ujar Pak Appi sapaan akrabnya, Senin (13/3/2017).
Lanjutnya, pihak manajemen intens berkomunikasi bersama agen Maitimo untuk membicarakan kejelasan Maitimo. Pihak CEO PSM Makassar tak menginginkan masalah ini berlarut-larut.
“Saya sebagai CEO PSM Makassar, intens berbicara bersama agen Matimo mengenai kompensasi, sehingga masalah ini selesai dengan baik dalam nuansa kekeluargaan,” tambahnya.
Permasalah ini sebagai pelajaran bagi setiap ppemain dan tim yang ada di Indonesia. Semoga masalah ini tak terjadi dengan seluruh klub di Indonesia.
“Kami sering mengajak para pemain latihan sebelum bergabung dengan klub, ini merupakan langka taktis untuk menghindari yang tak diinginkan. Tetapi apa daya permasalahan sudah terjadi, dan perlu untuk diselesaikan,” tegasnya. (*)