Ilustrasi
#

PDI Perjuangan Akan Plenokan Ajakan Koalisi PKS di Pilwakot Makassar

Sabtu, 18 Maret 2017 | 03:14 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – Ajakan koalisi di pemilihan wali kota (Pilwalkot) Makassar dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kepada PDI Perjuangan, ditanggapi oleh Sekretaris PDI Perjuangan Mesakh Reymond Rantepadang. Ia mengungkapkan akan membahas ajakan tersebut secara resmi di internal partainya.

Mesakh mengaku ihwal komunikasi awal dirinya dengan PKS hanya komunikasi informal antar fungsionaris partai terkait koalisi mengusung pasangan calon di Pilwalkot Makassar.

“Ini kita baru bahas secara informal, dan tentu kami akan sampaikan di partai dan akan kita bahas pada rapat pleno,” kata Legislator DPRD Makassar ini, Jumat (17/3/2017).

Mesakh melanjutkan, bahwa komunikasi awalnya dengan PKS belum sampai pada pembahasan figur yang akan dia usung.

“Baru menyatukan persepsi, ini juga baru pembahasan awal untuk menyatukan paham,” kata Ketua Fraksi PDI Perjuangan di DPRD Makassar ini.(*)

pt-vale-indonesia


BACA JUGA