Japanese Cheesecake dari Bolu ta' merupakan Japanese Cheesecake pertama yang hadir di Makassar. Harganya juga masih hemat di kantong yaitu Rp 55 ribu per kotak.

Nikmati Lembutnya Japanese Cheesecake Makassar dari Bolu ta’

Sabtu, 06 Mei 2017 | 20:35 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: A Nita Purnama - GoSulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – Bolu ta’ kini hadir di Kota Makassar. Kuliner satu ini diperkenalkan oleh artis Indonesia Arie Untung dan Fenita Arie pertama kali di Makassar. Bolu ta’ Makassar resmi dibuka hari ini, Sabtu (06/05/17).

“Bolu ta’ Makassar adalah usaha pertama di dunia kuliner. Karena jenis makanannya itu bolu dan ta’ ini kan bahasa Makassar, dan lebih gampang diingat. Setelah kita pikirkan beberapa tempat, bolu kayaknya bisa mendapat apresiasi khusus di Makassar. Cuma bisa dapat bolunya di Makassar aja,” kata pemilik Bolu ta’, Arie Untung.

pt-vale-indonesia

Makin padatnya persaingan bisnis kuliner di Indonesi begitupun di Makassar, membuat pasangan suami istri ini mencari produk yang berbeda dari yang sudah pernah ada di Makassar.

“Ciri khas dari Bolu ta’ yaitu cheesecakenya . Kalau Bolu ta’ beda, bolu cheese tapi dalamnya creamy. Kalau di belah, dalamnya lembut-lembut gimana gitu,” ungkapnya.

Marketing Communication Manager Bolu ta’ Gita Inawati menjelaskan bahwa kue bolu ini memiliki beberapa varian, namun untuk grand opening ini pihak manajemen hanya mengeluarkan satu produk unggulan mereka yaitu Japanese Cheesecake.

Japanese Cheesecake dari Bolu ta’ merupakan Japanese Cheesecake pertama yang hadir di Makassar. Harganya juga masih hemat di kantong yaitu Rp 55 ribu per kotak.

“Bolu ta’ ada beberapa varian, sekarang kita baru keluarkan yang varian Makassar Japanese Cheesecake. Kita bikin yang versi Makassarnya dan pertama kan di Makassar untuk Japanese Cake. Untuk varian berikutnya akan menyusul,” paparnya.

Japanese Cheesecake dari Bolu ta’ merupakan Japanese Cheesecake pertama yang hadir di Makassar. Harganya juga masih hemat di kantong yaitu Rp 55 ribu per kotak.

Dia menjelaskan, pihaknya telah menyiapkan 100 box kue untuk grand opening ini dan diperkirakan akan sampai malam nanti akan terjual 500-600 boks kue.

Uniknya, Bolu ta’ ini tak hanya menyediakan kue untuk dijadikan oleh-oleh ataupun dibawa pulang, namun pengunjung bisa juga menikmati kuenya di tempat ini karena outlet ini dilengkapi dengan resto dan cafe.

“Resto dan cafe ini buka setiap hari mulai pukul 9 pagi hingga 11 malam. Konsep restonya nanti ada satu ruangan yang namanya trick eye, jadi pengunjung bisa foto-foto selfie di sana. Upside down. Tidak usah jauh-jauh ke pulau Jawa, ke sini aja. Nanti juga ada kolam renang d imana pengunjung bisa duduk-duduk,” jelasnya.

Tak hanya itu, nantinya akan ada beberapa tenant juga yang akan ada di outlet Bolu ta’ ini, sehingga pengunjung dari luar kota bisa menikmati kuliner Makassar dalam satu tempat.

“Nanti akan ada beberapa tenant, semua yang terkenal di Makassar nanti kita bawa kesini. Jadi wisatawan yang ke Makassar tidak usah jauh-jauh, nanti bisa kesini sudah ada.  Makanan khas yang menjadi tujuan wisata di Makassar akan ada juga di sini,” tukasnya.(*)


BACA JUGA