Antisipasi Kecelakaan, Polisi Timbun Jl Rusak di Poros Maros

Rabu, 07 Februari 2018 | 13:56 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Muhammad Yusuf - GoSulsel.com

Maros,GoSulsel.com – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Maros, menimbun jalan yang berlubang. Ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan di jalan poros Maros-Pangkep itu.

Kami melakukan penimbunan jalan berlubang. Tujuannya, untuk mencegah terjadinya kecelakaan dan mengantisifasi terjadinya kemacetan,” Kepala Satlantas Polres Maros AKP Sulaeman,ketika ditemui di lokasi, Rabu (7/2/2018).

pt-vale-indonesia

Selain menimbun jalan berlubang, Polisi dengan dinas terkait agar segera memperbaiki sejumlah jalan titik, termasuk di depan pesantren Darul Istiqamah dan Maccopa.

“Kita sudah berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum (PU) agar segera memperbaiki jalan rusak di sejumlah titik di daerah ini,” pungkasnya.(*)


BACA JUGA