4 Daerah di Sulsel Raih Penghargaan di Hari Otoda Ke-22

Kamis, 26 April 2018 | 14:09 Wita - Editor: Irfan Wahab - Reporter: Mirsan - Go Cakrawala

Makassar, Gosulsel.com — Kementerian Dalam Negeri menggelar acara “Malam Apresiasi Kinerja Penyelenggara Pemerintahan Daerah” acara ini merupakan rangkaian peringatan Hari Otonomi Daerah (Otda) ke-22 di Hotel Sultan, Senayan, Rabu (25/4) malam.

Sebanyak 23 pemerintahan daerah mendapat penghargaan yang berkinerja tinggi. Ke-23 Pemda itu terdiri dari 3 pemerintah provinsi, 10 pemerintah kabupaten dan 10 pemerintah kota.

pt-vale-indonesia

Di Sulawesi Selatan, kabupaten dengan kinerja terbaik yaitu, Kabupaten Bulukumba dan Kabupaten Bone, sedangkan untuk kota dengan kinerja terbaik adalah Kota Makassar dan Kota Parepare.

Kabupaten/kota tersebut memperoleh penghargaan sebagai kinerja terbaik dengan predikat bintang tiga, sedangkan untuk Kota Palopo memproleh predikat kota dengan kinerja terbaik kategori bintang dua.

“Alhamdulillah, Kota Palopo salah satu kabupaten/kota provinsi yang mendapatkan piagam penghargaan dari Kemendagri, kebetulan kami Kota Palopo atas status kinerja, sangat tinggi bintang dua,” kata Pjs. Wali Kota Palopo Andi Arwien Azis.

Perolehan ini berdasarkan hasil Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (EKPPD) terhadap Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (LPPD) tahun 2016.

“Saya justru termotivasi bagaimana Palopo bisa seperti Kota Makassar, karena Makassar juga bersatus merangkak dari bawah terkait penyelenggaraan pemerintahan daerah, mereka sekarang sudah mendapatakan bintang tiga,” harap Arwien.

Dibutuhkan komitemen kepala daerah melihat indikator penilaian apa, kemudian evaluasi.

Dia menambahkan Direktorat Jendral Otonomi Daerah (Otda) yanh sekaligus Penjabat Gubernur Sulsel Soni Sumarsono menitipkan pesan agar kinerja ini bisa dipertahankan bahkan lebih.

“Pak gub berharap ini menjadi bahan evaluasi penilaian ke depan, beliau berharap kabupaten/kota meningkatkan evaluasi semuanya terkait LPPD yang menjadi komponen penilaian pemerintah,” sebutnya.

Arwien berharap ini merupakan sebuah langkah awal menjadi motivasi lebih baik lagi dan momentum untuk berbenah diri agar bisa naik peringkat menjadi bintang tiga.

Tahun lalu mantan Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo menerima dua penghargaan sekaligus, yaitu, Kategori Penataan Kelembagaan dan Kepegawaian Tahun 2017 serta Kategori Ketaatan Tindak Lanjut Pembatalan dan Fasilitasi Perda Tahun 2017 pada Peringatan Hari Otonomi Daerah XXI, yang dipusatkan di Sidoarjo.

Peringatan Hari Otonomi Daerah (Otoda) secara nasional dilakukan setiap tanggal 25 April didasarkan pada Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 11 Tahun 1996, tujuannya untuk memasyarakatkan dan memantapkan pelaksanaan otonomi daerah setiap tingkatan pemerintahan, mulai dati pusat sampai daerah.

Dirjen Otonomi Daerah Kemendagri Sumarsono mengatakan, peringatan Hari Otda merupakan suatu cara untuk pemerintah pusat memonitor dan sekaligus mengevaluasi kinerja pemerintah daerah setiap tahunnya.

Hadir dalam acara tersebut Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Gubernur Jawa Timur Soekarwo, serta Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan. (*)