#Pilpres 2019
Alasan Ulama, Andi Jamaro Dulung Dukung Jokowi-Ma’ruf
Makassar, GoSulsel.com — Calon legislatif (Caleg) DPR RI dari PKB, Andi Jamaro Dulung (AJD) menegaskan akan mendukung pasangan Joko Widodo-KH. Ma’ruf Amin di Pilpres 2019 mendatang. Kehadiran Ma’ruf Amin dalam kontestasi politik jadi alasannya.
Masuknya kader NU di kancah perpolitikan Indonesia sebagai bentuk manifestasi untuk membangkitkan kembali kejayaan umat Islam, dimana NU juga memiliki peran penting dalam menjaga harmonisasi serta keutuhan NKRI untuk generasi mendatang.
“Saya kader NU, saya harus disiplin dalam barisan. Saya hanya wajib mendukung Rois Aam PBNU,” kata mantan Ketua PBNU dua Periode ini, Selasa (28/8/2018).
Tak hanya itu, eks Anggota DPR RI Fraksi PPP mengungkapkan lebih mendalam alasannya yakni Ijma ulama merekomendasikan untuk memilih ulama.
“Sami’naa waatha’naa, hanya Al Mukarram Kiyai Ma’ruf yang masuk kategori ulama,” tegas Andi Jamaro Dulung yang juga Ketua Umum IKA UNM.
Disamping itu, selaku kader NU, dirinya sangat menghindari polemik siapa saja yang akan jadi Presiden Indonesia nantinya.
“Saya hindari polemik, siapa Presiden?. Saya hanya wajib mendukung Rois Aam PBNU. KH. Ma’ruf Amin sebagai wakil presiden RI mendatang,” tandasnya.(*)