Ketua Komisi E DPRD Sulsel, Kadir Halid

Baru Dilantik, Kadir Halid Sebut 3 Poin Ini Harus Diselesaikan NA-ASS

Kamis, 06 September 2018 | 10:25 Wita - Editor: Irwan AR - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Nurdin Abdullah dan Andi Sudirman Sulaiman resmi menjabat sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan. Mereka dilantik langsung oleh Presiden RI bersama dengan 8 pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih lainnya se Indonesia di Istana Negara, Rabu kemarin.

Ketua Komisi E DPRD Sulsel, Kadir Halid menyebutkan, setidaknya ada tiga poin masalah yang menjadi harapan rakyat untuk diselesaikan oleh pemimpin baru Sulsel.

pt-vale-indonesia

“Pertama menciptakan lapangan pekerjaan, kedua mengurangi kemiskinan dan ketiga meminimalisir kesenjangan sosial. itu harus menjadi tujuan utama, harus dikerjakan karena kita pengangguran masih banyak, kemiskinan masih banyak, itu harus menjadi pekerjaan gubernur baru,” kata legislator Fraksi Golkar ini.

Setidaknya ada sekitar 8,7 juta warga Sulsel menitip harapan kepada pemimpin baru NA-ASS. Olehnya Kadir Halid mengatakan, pasca dilantik tidak ada alasan bagi NA-ASS untuk tidak merealisasikan jani-janji politiknya pada saat kampanye lalu.

“Pertama, selamat kepada gubernur baru. Yah, kembali harus bekerja dan merealisasikan janji programnya waktu kampanye. dia harus bekerja keras,” kata Kadir, kemarin.

Kadir menegaskan, pihaknya di DPRD akan memberikan dukungan jika hal itu adalah kepentingan dan kemaslahatan rakyat Sulsel.(*)


BACA JUGA