Minta Dikelola dengan Baik, 16 Terminal Diambil Alih Pempro Sulsel

Rabu, 17 Oktober 2018 | 06:02 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

Makassar,Gosulsel.com – Sekitar 16 pelabuhan penumpang tipe B yang ada di Sulawesi Selatan bakal dikelola oleh Pemerintah Provinsi dalam hal ini Dinas Perhubungan (Dishub) Sulsel. 

Kepala UPT Bantaeng, H. Jamaluddin yang hadir dalam rapat pemantapan Rancangan peraturan daerah (Ranperda) terkait pengalihan pengelolaan terminal tipe B tersebut berharap pelayan terminal ditingkatkan. 

pt-vale-indonesia

“Kita harus membuat perubahan total jika dikelola oleh provinsi dibandingkan dengan ketika dikelola oleh Kabupaten sebelumnya,” katan H. Jamaluddin.

Ia juga berharap, jika tersebut sudah dikelola oleh provinsi agar seluruh angkutan kota dalam provinsi (AKDP) agar betul-betul maauk ke terminal dan tidak ada lagi terminal bayangan. 

“Perlu ketegasan mensosialisasikan kepada seluruh pengguna AKDP untuk betul-betul mereka masuk dalam terminal,” harapnya.

Sementara itu, beberapa waktu lalu, Kepala Bidang Angkutan Dishub Sulsel, H. Andi Muh Anis juga menyevutkan akan memperbaiki pelayan terminal jika dikelola oleh provinsi. 

“Tentu kualitas pelayanan dari kabupaten ke provinsi tentu kita harus lebih baik. Tidak bisa kita laksanakan kegitan biasa-biasa saja, begitu ditangani provinsi sama saja tentu ada peningkatan,” tandasnya. (*)


BACA JUGA