Anggota DPRD Gowa, Robby Harun mengaku akun sosia medianya dibajak orang tak dikenal

Akun Medsos Anggota DPRD Gowa Dibajak

Senin, 12 November 2018 | 20:23 Wita - Editor: Irwan AR - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

GOWA, GOSULSEL.COM – Akun media sosial (medsos) milik salah satu anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gowa, Robby Harun kena bajak oleh orang tak dikenal.

Ditemui di dikantornya, Kepada Gosulsel.com, ia menceritakan bahwa akun media sosialnya mulai dibajak Minggu (11/11/2018) kemarin. “Mulainya itu kemarin sore,” katanya, Senin (12/11/2018).

Politisi Partai Gerindra ini meminta agar para pengguna media sosial untuk lebih berhati-hati dalam menggunakan media sosial. Menurutnya agar tidak terjadi seperti yang dialami dirinya.

Ia juga meminta kepada seluruh pengguna media sosial yang mendapat pesan dari akun media sosial yang mengatasnamakan dirinya dan meminta sejumlah uang atau sebagainya untuk tidak muda percaya.

“Saya minta kepada teman-teman di DPRD maupun teman-teman yang lain jika mendapat pesan dari akun media sosial saya, baik Facebook, Messenger, Whatsapp dan Instagram untuk tidak mudah percara apalagi meminta uang atau pulsa,” lanjutnya.

Ia juga menambahkan sejauh ini sudah beberapa kerabat dan keluarganya yang mengaku mendapat pesan darinya dengan meminta dikirimi pulsa sekian ratus ribu.(*)