Upacara bendera hari Senin, berlangsung di lapangan upacara Arafuru Mako Lantamal VI, Senin (11/3/2019)

Doa Bersama Atas Gugurnya Tiga Prajurit TNI di Papua Warnai Upacara Bendera Lantamal VI Makassar

Senin, 11 Maret 2019 | 10:32 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Citizen Reporter

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan VI ( Danyonmarhanlan VI ) Makassar Mayor Marinir Aang Andy Warta, M.Tr (Opsla) bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) pada upacara bendera hari Senin, berlangsung di lapangan upacara Arafuru Mako Lantamal VI, Senin (11/3/2019).

Upacara bendera hari Senin diawali dengan doa bersama atas gugurnya tiga Prajurit TNI yang gugur dalam kontak senjata dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Nduga, Papua, penaikan bendera merah putih, pembacaan teks Pancasila oleh irup dan pengucapan Sapta Marga.

pt-vale-indonesia

Dalam upacara bendera tersebut, Danyonmarhanlan VI Makassar menyampaikan beberapa arahannya antara lain prajurit TNI hendaknya selalu menjaga dan memperkokoh soliditas TNI/Polri serta selalu memberikan contoh yang baik dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Lebih lanjut dikatakan, soliditas yang berarti kekuatan dan kekokohan, diharapkan ikatan,dan keterpaduan jiwa korsa (adanya semangat keterpaduan diantara pasukan yang senasib dan seprofesi baik secara vertikal maupun secara horizontal) berjalan dengan baik dan tetap terjaga sesuai dengan tantangan dan perubahan zaman. 

Mayor Marinir Aang Andy Warta juga berharap agar seluruh prajurit dan PNS Lantamal VI menghindari tindakan yang merugikan diri sendiri, keluarga dan satuan seperti penyalahgunaan narkoba, tindakan asusila, tindakan KDRT dan tindakan pidana lainnya.

Upacara bendera tersebut dihadiri dan diikuti seluruh Personel yang terdiri dari Prajurit dan PNS Lantamal VI serta Personel Yonmarhanlan VI Makassar.(*)


BACA JUGA