Kantor Dinkes Sulsel terbakar, Kamis (30/7/2020)

Kantor Dinkes Sulsel Dilahap Jago Merah, Data Covid-19 Ikut Terbakar?

Kamis, 30 Juli 2020 | 17:05 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Kantor Dinas Kesehatan (Dinkes) Sulawesi Selatan (Sulsel) telah terbakar. Kejadian tersebut berlangsung hari ini, Kamis (30/7/2020).

Sebagian gedung Kantor Dinkes Sulsel hangus terbakar. Terutama di ruangan lantai 2, dimana api berasal.

pt-vale-indonesia

Untuk diketahui, Dinkes Sulsel saat ini tengah fokus dalam penanganan Covid-19. Selain bermarkas di Posko Covid-19 Balai Manunggal. Kantor ini juga digunakan.

Dikonfirmasi, Kepala Dinkes Sulsel, Ichsan Mustari mengatakan, bahwa hampir keseluruhan ruangan di lantai dua ikut terbakar. Termasuk ruang kerjanya.

“Termasuk ruangan saya, ruangan saya semua terbakar,” bebernya.

Ditanya terkait dokumen-dokumen penting yang ada di kantor Diskes Sulsel seperti dokumen Covid-19, ia mengaku belum dapat memberi komentar lebih. Namun, dipastikan yang ada di ruangan tersebut hangus terbakar.

“Data Covid-19 belum tau pasti, kan kita di dinas ini kerjanya tim, semua bidang terlibat, semua bidang yang terlibat ini ruangannya terbakar di atas, jadi mungkin ada beberapa yang terbakar di atas data datanya,” pungkasnya. 

Sejak pukul 06.30 WITA, sebanyak 100 personel dari Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Makassar sudah terlihat di lokasi. Beberapa kendaraan pemadam pun dikerahkan untuk memadamkan api.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Bidang (Kabid) Operasi Damkar Makassar Hasanuddin. Kata dia, pihaknya memang sudah datang sejak pukul 06.00 WITA dan armada langsung melalukan proses pemadaman.

“Benar, yang terbakar itu Kantor Dinkes Sulsel,” singkatnya, Kamis (30/7/2020).(*)


BACA JUGA