Wujud komitmen manajemen Bosowa taksi dalam memberikan pelayanan prima ke konsumen

Tetap Maksimalkan Layanan, Pengemudi Bosowa Taksi Kembalikan Barang Tertinggal

Minggu, 29 November 2020 | 21:12 Wita - Editor: Andi Nita Purnama -

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Kejadian barang yang tertinggal di Bosowa Taksi banyak terjadi yang dialami penumpang. Bisa jadi barang tertinggal itu terjatuh atau memang lupa dibawa oleh penumpangnya. Barang-barang itu terdiri dari smartphone, laptop, dompet, dan beberapa dokumen penting lainnya seperti paspor.

Di tengah persaingan tarif sistem transportasi khususnya taksi di kota Makassar, Bosowa Taksi masih tetap konsisten memberikan layanan yang maksimal terhadap pelanggannya.

pt-vale-indonesia

Hal ini tercermin dari sikap Basri dg Rappo, seorang pengemudi Bosowa Taksi unit 912 yang pada hari ini Minggu 29 November 2020 yang telah mengembalikan barang tertinggal milik penumpang yang sebelumnya menggunakan jasanya.

Barang tertinggal tersebut berupa laptop merk terkenal dikembalikan langsung kepada pemiliknya. Ilmi sang pemilik laptop tersebut mengaku sangat berterimakasih atas sikap jujur dan responsif yang ditunjukkan oleh pengemudi dan petugas call Center dari Bosowa taksi.

Alhamdulillah laptop saya kembali dengan utuh dan dalam keadaan baik, dan terima kasih atas respon cepat dari bosowa taksi dan pengemudi yang mengantar langsung barang tersebut ke rumah,” ujar Ilmi yang sebelumnya menggunakan jasa Bosowa Taksi dari Bandara internasional Sultan Hasanuddin ke alamat tujuan di Jalan Hertasning.

“Ketika pelanggan sekarang mulai lupa dengan kualitas pelayanan akibat harga murah, Kami tetap mengedepankan aspek tersebut melalui nilai kejujuran yang ada di Bosowa Taksi. pelanggan haruslah berhati hati dan jeli memilih taksi yang akan digunakan. Jangan asal pilih tarif murah, tapi jaminan keamanan, keselamatan dan kenyamanan tidak diberikan,” tegas Herman Jaya, Direktur Bosowa Taksi.

Terkait dengan hal itu , Herman Jaya menyebut ada beberapa mekanisme pelaporan jika barang yang Anda bawa tertinggal di dalam taksi. Pertama, bagi para penumpang yang merasa memiliki barang tertinggal di unit Bosowa Taksi dapat langsung melaporkan detail perjalanan termasuk nomor unit yang ditumpangi ke nomor customer service Bosowa Taksi yaitu 0411-454545.

Ia juga menambahkan bahwa Bosowa Taksi akan terus memberikan sosialisasi kepada pengemudi untuk mengingatkan penumpang agar melakukan pengecekan terakhir sebelum meninggalkan kendaraan guna memastikan tidak ada barang yang tertinggal.

Meski penumpang lupa dengan nomor unit yang ditumpangi, maka dapat memberikan informasi mengenai “jam dan titik naik” untuk kemudian dilakukan tracking ke unit Bosowa taksi yang melakukan perjalanan dimaksud. Hal ini dapat dilakukan karena semua unit Bosowa Taksi dilengkapi dengan perangkat pelacakan posisi (GPS).

Manjemen Bosowa Taksi sudah mengatur sistem keamanan untuk semua armada Bosowa Taksi. Pertama, ada tanda pengenal pengemudi berupa seragam dan kartu identitas pengemudi yang digunakan selama mengoperasikan kendaraan.  Kemudian kartu pengenal pengemudi yang dikeluarkan oleh perusahaan taksi dan ditempatkan di “dashboard” mobil. Kedua, pelayanan pelanggan (customer service) yang bertugas menerima pengaduan dan meneruskan pengaduan tersebut untuk ditindaklanjuti. 

Ketiga, lampu tanda bahaya merupakan lampu informasi sebagai tanda bahaya diletakkan di atas kendaraan. Keempat, identitas kendaraan, yaitu merek dagang taksi yang ditempatkan di pintu depan kiri dan kanan kendaraan. Nomor urut kendaraan yang terdiri atas huruf dan angka ditempatkan pada bagian belakang, kanan dan kiri, serta bagian dalam kendaraan.

Kelima, informasi nomor pengaduan. Nomor telepon pengaduan pelayanan taksi yang ditempatkan bagian kiri dalam kabin depan dan bagian kiri dan kanan dalam kabin belakang. Keenam, kaca film, lapisan pada kaca kendaraan paling gelap 40 persen. Dan yang terakhir tanda taksi yaitu tulisan taksi yang diletakkan di atas bagian luar kendaraan dan harus menyala dengan warna putih atau kuning apabila dalam keadaan kosong sebagai indikator taksi dalam keadaan kosong atau sudah terisi.(*)


BACA JUGA