Dinas Peternakan Gowa Jamin Stok Daging Sapi dan Ayam Aman Jelang Lebaran
GOWA, GOSULSEL.COM–Menjelang hari raya lebaran atau idul fitri 1442 hijriah, masyarakat di Kabupaten Gowa tak perlu khawatir untuk memperoleh daging sapi dan ayam.
Sebab, Dinas Peternakan dan Perkebunan Gowa menjamin ketersediaan daging sapi dan ayam jelang lebaran aman.
Kepala Dinas Peternakan dan Perkebunan Gowa, Suhriati mengatakan bahwa pihaknya menjamin ketersediaan stok daging sapi dan ayam jelang lebaran tahun ini.
Dia menyebutkan produksi daging sapi di Gowa sebanyak 78,750 kg. Jumlah ini melebihi kebutuhan normal sebesar 15 persen atau 43,690.
“Jadi untuk daging sapi itu kita kelebihan sebanyak 35,060 kg. Daging ayam juga kita kelebihan sebanyak 203,538 kg,” kata Suhriati saat dikonfirmasi, Selasa (4/5/2021).
“Jadi masyarakat tidak perlu khawatir kekurangan stok daging sapi dan ayam. Karena produksi kita di Gowa aman sampai lebaran,” tambahnya. (*)
*Reporter: Endra Sahab