Diduga Korsleting Listrik, 1 Unit Rumah di Gowa Ludes Terbakar
GOWA, GOSULSEL.COM — Satu unit rumah warga di Dusun Bontoramba, Kelurahan Panciro, Kecamatan Bajeng, Kabupaten Gowa ludes terbakar.
Rumah milik Hatija Dg Jintu tersebut ludes terbakar pada Rabu, 06 Desember 2023 sekira pukul 02.25 Wita.
Rumah semi permanen itu rata dengan tanah. Tidak ada satu pun harta benda milik Hatija Dg Jintu berhasil diselamatkan.
Namun beruntung pemilik rumah beserta anggota keluarganya berhasil selamat dari kebakaran tersebut.
Kabid Pencegahan dan Penanggulangan Kebakaran Damkar Gowa, Syamsul Bahri menuturkan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut.
“Tidak ada korban jiwa. Namun diperkirakan korban mengalami kerugian materil Rp150 juta,” tuturnya, Kamis (07/12/2023).
Pasalnya kata dia, satu unit rumah beserta isinya hangus terbakar dan rata dengan tanah.
Adapun penyebab kebakaran lanjut Syamsul Bahri karena diduga terjadi korsleting listrik.
“Titik api muncul di ruang tamu diakibatkan korsleting listrik sehingga api merambat dan menghanguskan rumah beserta isinya,” jelasnya.
Proses pemadam tambah Syamsul Bahri sempat terhambat karena beberapa faktor. Diantaranya banyaknya warga yang berkumpul di lokasi kebakaran.
“Warga juga sempat membantu memadamkan api, namun tidak berhasil,” tukasnya.(*)