Logo Pemprov Sulsel
Logo Pemprov Sulsel

Ini 11 Kabupaten yang Belum Cairkan  Dana Desa Tahap I

Jumat, 15 April 2016 | 16:13 Wita - Editor: Iin Nurfahraeni - Reporter: Mirsan - Go Cakrawala

Makassar,GoSulsel.com – Pencairan dana desa tahap I sudah dilakukan pada akhir Maret lalu, 10 Kabupaten di Sulsel sudah menerima pencairan dari kas negara ke kas kabupaten, namun masih ada 11 daerah yang belum mencairkan dana tersebut.

Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat, Pemerintahan Desa dan Kelurahan (BPMPDK) Sulsel Rais Rahman, menjelaskan mereka belum mencairkan dana desa ini karena persyaratan harus menyertakan laporan penggunan dan penyaluran dana desa ini.

pt-vale-indonesia

“Ini masih data sementara, bisa saja berubah kalau memang kabupaten yang belum mencairkan dana ini memasukkan laporannya, data ini per Kamis kemarin,”kata Rais saat berbincang dengan GoSulsel.com, Jumat, (15/4/2016).

Dari data yang ada, 11 kabupaten yang belum mencairkan dana desa yaitu, Gowa, Jeneponto, Luwu, Luwu Timur, Pangkajene dan Kepulauan, Kepulauan Selayar, Sidenreng Rappang, Takalar, Tana Toraja, dan Toraja Utara.

Sementara itu terpisah,  Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat Pemerintah Desa Kelurahan (BPMPDK) Provinsi Sulsel, Mustari Soba mengatakan dana desa tahap pertama mulai disalurkan. Namun berbeda dari tahun sebelumnya dimana ada ini dicairkan dalam dua tahap.

“Sudah mulai disalurkan sejak akhir Maret lalu untuk dana desa tahap pertama yang jumlah 60 persen dari keseluruhan. Sudah ada beberapa kabupaten yang menerimanya,” ujar Mustari.(*)

 

 


BACA JUGA