Istana Maimun Medan/int

Selain Danau Toba, Ini Dia 6 Tempat Wisata Medan yang Wajib Dikunjungi

Rabu, 13 Juli 2022 | 17:49 Wita - Editor: Dilla Bahar -

MEDAN, GOSULSEL.COM–Sebagai destinasi wisata lokal, Medan mungkin tidaklah sepopuler Bali, Bandung, Yogyakarta, ataupun wilayah lainnya. Meski begitu, ibukota provinsi Sumatera Utara sebenarnya menyimpan potensi wisata yang unik dan berbeda dibandingkan daerah lain di Indonesia. Apalagi, akses wisata ke kota Medan sekarang semakin dipermudah dengan kehadiran Bandara Kualanamu.

Anda hanya perlu memesan Tiket Pesawat Ke Medan melalui situs perjalanan terbaik seperti Traveloka untuk pergi dengan nyaman. Perjalanan Anda pun semakin praktis karena kehadiran Railink Bandara Medan, sebuah fasilitas kereta bandara yang tersedia di Kualanamu. Anda pun tidak perlu repot repot lagi untuk memikirkan bagaimana akses menuju kota Medan ketika ingin pergi ke sana.

Selain itu, mungkin bagi sebagian orang hanya mengenal Danau Toba sebagai destinasi wisata terpopuler di Medan. Padahal, sebenarnya pesona wisata Medan tidak hanya itu. Ada berbagai destinasi wisata menarik lainnya yang bisa Anda kunjungi ketika berkunjung ke sana, seperti:

Danau Siombak
Selain Danau Toba, ada danau lain yang sebenarnya patut Anda kunjungi ketika berada di Medan, yakni Danau Siombak. Sebagai informasi, Danau Siombak adalah sebuah danau buatan yang terbentuk oleh aktivitas galian tanah.

Meski begitu, danau ini memiliki panorama dan besarnya yang tidak kalah dengan danau Toba. Danau ini memiliki luas sekitar 40 hektar serta kedalaman kurang lebih sekitar 12 meter.

Danau ini sendiri terletak pada Kelurahan Paya Pasir, Medan Marelan, Medan, Sumatra Utara serta berada di antara dua sungai, yaitu Sungai Deli dan Sungai Terjun. Bagi Anda yang berkunjung ke danau ini juga tidak hanya bisa untuk menikmati pemandangan indah serta berfoto-foto.

Pasalnya, ada berbagai fasilitas menarik yang tersedia seperti speedboat, bebek dayung, hingga permainan outbond yang akan membuat waktu yang dihabiskan di sana menjadi lebih menyenangkan.

Kampung Keling

Destinasi wisata di Kota Medan yang satu ini juga dikenal dengan nama Little India. Sebab, kampung wisata ini punya tampilan seperti kota-kota yang ada di India. Selain disebut sebagai Little India, Kampung Keling juga punya julukan sebagai Kampung Madras.

Perlu diketahui, destinasi wisata awalnya adalah sebuah perkampungan yang banyak dihuni oleh etnis India. Sebab di zaman dulu, diketahui banyak orang dari etnis India yang mulai berdatangan ke Medan untuk mengadu nasib.

Lama kelamaan kampung ini kemudian berubah menjadi destinasi wisata bagi wisatawan lokal maupun mancanegara yang wajib dikunjungi ketika berada di Medan. Pasalnya, di dalam kampung wisata ini terdapat banyak spot yang cocok untuk berwisata. Mulai dari tempat makanan khas India hingga bangunan atau kuil dengan desain khas India yang tentunya akan menarik untuk Anda sambangi.

Tjong A Fie Mansion

Destinasi wisata menarik di Kota Medan ini merupakan sebuah mansion yang dibangun oleh Tjong A Fie. Sebagai informasi, beliau merupakan seorang pedagang sukses di kota Medan pada akhir abad 19 hingga awal abad 20. Tjong A Fie pun menjadi salah satu tokoh paling berpengaruh di kota Medan.

Saat ini, Mansion tersebut telah diubah menjadi sebuah museum. Anda pun wajib mengunjunginya ketika berwisata di Medan. Anda bisa menemukan banyak spot foto menarik di sini karena desain bangunannya sendiri bergaya Art Deco dengan kombinasi pengaruh budaya China dan Eropa.

Istana Maimun

Istana bersejarah di Medan ini juga dikenal sebagai Istana Putri Hijau. Perlu Anda tahu, Istana Maimun sendiri merupakan istana peninggalan Kerajaan Deli sehingga punya nilai historis yang tinggi. Arsitektur istana ini sendiri didominasi dengan warna kuning yang menandakannya sebagai kerajaan Melayu.

Sebagai informasi, pembangunan Istana Maimun diketahui selesai pada tanggal 25 Agustus 1888 selama era pemerintahan Sultan Makmun Al-Rasyid Perkasa Alamsyah. Sejak tahun 1946, Istana Maimun ditempati oleh ahli waris Kerajaan Deli.

Adapun, letak istana ini berada di Jalan Brigadir Jenderal Katamso, kelurahan Sukaraja, Kecamatan Medan Maimun, Medan. Dalam waktu-waktu tertentu, Istana Maimun yang sekarang sudah menjadi salah satu destinasi wisata menarik dan wajib dikunjungi ketika berada di Medan ini kerap mengadakan pertunjukan musik tradisional Melayu.

Taman Buaya Asam Kumbang

Bagi Anda pecinta reptil, destinasi wisata yang satu ini sudah pasti tidak boleh dilewatkan saat berada di Medan. Dengan luas lahan sekitar 2 hektar, Taman Buaya Asam Kumbang menjadi penangkaran buaya terbesar di Asia Tenggara.

Tidak heran, Taman Buaya Asam Kumbang menjadi salah satu destinasi wisata favorit tidak hanya buat wisatawan lokal, namun juga untuk wisatawan mancanegara. Selain buaya, Anda juga bisa melihat hewan lainnya seperti ular dan juga kura-kura ketika berkunjung ke sini.

Rahmat International Wildlife Museum & Gallery

Rahmat International Wildlife Museum & Gallery merupakan museum pengawetan hewan yang terkenal dengan sebutan “wild museum”. Pasalnya, terdapat banyak hewan dari berbagai belahan dunia yang menjadi koleksi di museum ini.

Meski begitu, hewan-hewan yang menjadi koleksi ini bukan sengaja dibunuh, namun memang mati secara alami lalu diawetkan. Dengan mengunjungi museum ini, Anda pun bisa sembari melakukan wisata edukasi karena mendapatkan ilmu pengetahuan baru tentang aneka hewan. Hal ini tentunya sangat menarik dijalani, terutama ketika Anda berwisata ke Medan bersama buah hati.

Adapun, koleksi museum ini mencapai 2000 ekor hewan yang berasal dari aneka Benua seperti Asia, Eropa, Afrika, dan lainnya. Beberapa jenis hewan yang diawetkan antara lain Komodo, Kambing Gunung, Singa, dan banyak lagi lainnya.

Sebagai ibukota Provinsi Sumatera Utara, tentunya Medan menyimpan banyak sekali pesona wisata selain Danau Toba. Jadi, adakah destinasi wisata yang ingin Anda kunjungi dari rekomendasi tersebut? Yuk, segera realisasikan perjalananmu ke Medan bersama Traveloka!


BACA JUGA