Komunitas Emak-emak ikut menyaksikan deklarasi Adnan Purichta Ichsan dan H. Abd Rauf Mallaganni Kr Kio (Adnan-Kio), di Gedung Haji Bate Sungguminasa, Sabtu (15/2/2020)

Komunitas Emak-emak Gowa Dukung Adnan-Kio Jilid II

Sabtu, 15 Februari 2020 | 13:20 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

GOWA, GOSULSEL.COM — Masyarakat Kabupaten Gowa dari berbagai komunitas terus berdatangan untuk menyaksikan deklarasi Adnan Purichta Ichsan dan H. Abd Rauf Mallaganni Kr Kio (Adnan-Kio), di Gedung Haji Bate Sungguminasa, Sabtu (15/2/2020).

Salah satunya dari Komunitas Emak-emak yang tergabung dalam Komunitas Punggawa Baine Gowa. Bendahara Komunitas Punggawa Baine, Darti mengatakan bahwa kedatangannya untuk memberikan dukungan kepada pasangan Adnan-Kio.

“Kami dari Komunitas Punggawa Baine Gowa, ada 50 yang hadir untuk sementara. Kami datang ke sini untuk mendukung pasangan Adnan-Kio, Doboloki!,” kata Darti yang juga warga Pattalassang ini.

Darti mengungkapkan bahwa Komunitas Punggawa Baine Gowa mendukung pasangan Adnan-Kio karena mengaku puas dengan kinerja keduanya selama memimpin Kabupaten Gowa.

“Alhamdulillah perkembangan di Kabupaten Gowa ini sudah sangat cukup berkembang ada peningkatan dan bagi saya itu perlu untuk dilanjutkan kembali,” ujar Darti.

Komunitas yang berdiri sejak 2010 ini yakin pasangan Adnan-Kio akan kembali memimpin Kabupaten Gowa. “Sebelumnya kami selalu mendukung mulai dari Almarhum Pak Ichsan Yasin Lompo kemudian dilanjut lagi anaknya, Pak Adnan,” lanjutnya.

“Komunitas sejak tahun 2010. Namun setelah meninggal Pak Ichsan kita kembali membentuk pengurus baru. Nama Punggawa itu dari Pak Ichsan awalnya Punggawa Baine saja tetapi setelah meninggal Pak Ichsan kami tambah menjadi Punggawa Baine Gowa,” tambahnya.(*)

pt-vale-indonesia


BACA JUGA