Bawaslu Gowa Gelar Apel Siaga Pengawasan Pemilu 2024

Rabu, 15 Februari 2023 | 15:35 Wita - Editor: Dilla Bahar - Reporter: Endra Sahar - Gosulsel.com

GOWA, GOSULSEL.COM-Bawaslu Kabupaten Gowa menggelar Apel siaga pengawasan satu tahun menuju Pemilu Tahun 2024, sebagai langkah mengoptimalkan Pengawasan Tahapan Pemilu 2024.

Apel siaga pengawasan satu tahun menuju Pemilu 2024 itu berlangsung di Istana Tamalate, Rabu (15/2/2023).

pt-vale-indonesia

Pada kesempatan itu, Ketua Bawaslu Kabupaten Gowa, Samsuar Saleh mengungkapkan, pihaknya akan melakukan berbagai strategi pengawasan dalam mengawal Pemilu Tahun 2024 mendatang

“Berbagai strategi pengawasan akan kami lakukan, baik dari aspek partisipasi masyarakat sampai pada aspek hubungan antar lembaga,” ujarnya.

Samsuar juga menyampaikan, hal itu merupakan bentuk ikhtiar Bawaslu Kabupaten Gowa untuk menjaga kualitas Demokrasi yang akan berlangsung di Kabupaten Gowa

“Bawaslu Kabupaten Gowa senantiasa berupaya mewujudkan Pemilu yang damai dan berintegritas, tentu ini membutuhkan keterlibatan masyarakat dan kerjasama berbagai lembaga, yang berhubungan langsung maupun tidak langsung dalam penyelenggaraan Pemilu” ujarnya

Untuk itu dalam kesempatan ini, Samsuar Saleh juga meminta komitmen para peserta yang hadir untuk bersama mengawal jalannya proses pemilu yang damai dan berintegritas seperti yang diharapkan

Sementara itu Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan mengajak masyarakat mendukung kinerja Bawaslu Kabupaten Gowa dan jajarannya.

“Mari bersama-sama mendukung kinerja Bawaslu Kabupaten Gowa, sebagai pengawas Pemilu dan Pilkada di Daerah ini, untuk menyukseskan pesta Demokrasi yang bermartabat dimata semua orang” ungkapnya

Dalam kesempatan ini, Bawaslu Kabupaten Gowa juga meresmikan Posko Pengaduan Tahapan Pemilu dan meluncurkan Aplikasi Jarimu Awasi Pemilu, serta deklarasi pemilu damai dan berintegritas

Hadir dalan Kegiatan ini, Dandim 1409 Gowa, Perwakilan Kapolres Gowa, Kasatpol PP, Perwakilan MUI, Anggota Bawaslu Kabupaten Gowa dan jajarannya. (*)


BACA JUGA