Fasilitas bermain untuk anak yang juga disediakan oleh manajemen wisata kebun. (Foto: Iskandar Achmad/gosulsel.com)

Ayo, Berwisata Kebun di Wisata Kebun Gowa!

Minggu, 13 September 2015 | 09:36 Wita - Editor: Nilam Indahsari -

Halaman 1

Sungguminasa, GoSulsel.com – Penasaran bagaimana rupa pohon dari buah lengkeng? Anda bisa melihatnya langsung di Wisata Kebun Gowa. Tempat wisata yang terletak di Jalan Poros Malino, Desa Pakatto, ini menanam lengkeng serta berbagai jenis buah yang lain, sayuran, dan tumbuhan yang lain.

“Di kebun ini banyak ditanami tumbuhan seperti buah-buahan, bunga, dan sayuran. Di sini ada buah naga, lengkeng, durian, jambu, dan lain-lain. Sayuran juga ada di sini kayak kol, sawi, terong, dan banyak juga tanaman hias anggrek di sini,” papar Sugianto selaku penanggung jawab kebun.

pt-vale-indonesia

Di areal perkebunan yang buka dari pukul 8 pagi hingga 5 sore ini, terdapat juga berbagai fasilitas yang bisa digunakan pengunjung.

“Fasilitas yang kami sediakan di sini yaitu kolam renang, gazebo, tempat duduk, lesehan, kolam mancing, dan tempat bermain anak-anak,” lanjut Sugianto kepada GoSulsel.com, Sabtu (05/09/2015).

Dan jika Anda ingin menikmati malam di kebun wisata ini, Anda juga bisa menginap di vila yang juga berdiri di areal perkebunan.

Berikut beberapa foto dari Wisata Kebun Gowa:

Halaman 2
Beberapa tanaman berbuah yang ditanam di area WIsata Kebun Gowa. (Foto: Iskandar Achmad/gosulsel.com).

Beberapa tanaman berbuah yang ditanam di area Wisata Kebun Gowa. (Foto: Iskandar Achmad/gosulsel.com).

Halaman 3
Bougenville dan berbagai jenis tanaman hias yang lain. (Foto: Iskandar Achmad/gosulsel.com).

Bougenville dan berbagai jenis tanaman hias yang lain. (Foto: Iskandar Achmad/gosulsel.com).

Halaman 4
Kolam renang yang juga tersedia bagi anak-anak. (Foto: Iskandar Achmad/gosulsel.com).

Kolam renang yang juga tersedia bagi anak-anak. (Foto: Iskandar Achmad/gosulsel.com).

Halaman 5
Gazebo yang bisa dimanfaatkan pengunjung untuk makan-makan, (Foto: Iskandar Achmad/gosulsel.com).

Gazebo yang bisa dimanfaatkan pengunjung untuk makan-makan, (Foto: Iskandar Achmad/gosulsel.com).