Kuliah umum Bawaslu RI di Unismuh Makassar
#

Bawaslu RI: Pilkada di Luwu Utara Paling Berpotensi Politik Uang

Senin, 05 Oktober 2015 | 23:44 Wita - Editor: gun mashar -

Makassar, GoSulsel.com – Politik uang atau money politic yang sering terjadi pada setiap pemilihan umum atau pemilihan kepala daerah perlu diantisipasi oleh penyelenggara. Sebab, jenis pelanggaran ini paling marak ditemui pada setiap Pemilu.

Ketua Bawaslu RI Dr Muhammad mengatakan di wilayah Sulawesi Selatan sendiri, Bawaslu mencatat potensi pelanggaran money politik dengan indikator sangat Rawan terjadi pada daerah Kabupaten Luwu Utara. Sedangkan untuk indikator rawan terjadi pada beberapa daerah Bulukumba, dan Gowa. Sementara kategori aman dan sangat aman meliputi 8 daerah lainnya di Sulsel.

pt-vale-indonesia

“Kami menilai beberapa indikator penilaian ini dengan berbagai program seperti bantuan sosial dadakan, iklan layanan masyarakat yang dikeluarkan oleh Pemda, tapi ini sering terjadi pada keluarga Incumbent yang maju di pilkada,” ujarnya usai memberikan kuliah umum di kampus Unismuh Makassar, Senin (5/10/2015).

Muhammad menambahkan laporan terjadinya politik uang pada pengalaman Pileg dan Pilpres lalu menjadi pelajaran bagi Bawaslu untuk melakukan langkah antisipasi terjadinya pelanggaran yang sama. Hal ini menurutnya membutuhkan partisipasi masyarakat dalam menciptakan Pilkada yang aman.


BACA JUGA