Ilustrasi
#

Cabup & Cawabup Laporkan Dana Kampanye ke KPU Selayar

Jumat, 16 Oktober 2015 | 21:07 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Nasruddin - Go Cakrawala

Halaman 1

Makassar, GoSulsel.com – Pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati (Cabup dan Cawabup) Selayar menyetor laporan dana kampanye ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Selayar, Jumat (16/10/2015).

Sesuai laporan, dari 3 pasangan yang melaporkan dana kampanye, pasangan Saiful Arif – M Junaedy tertinggi, dan pasangan Aji Sumarno – Abdul Gani terendah.

pt-vale-indonesia

Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Selayar , Muh Darwis mengatakan, tiga pasangan calon bupati dan wakil bupati Selayar, telah menyetorkan laporan dana kampanye (LDK).

Dari data LDK yang di himpun Go Sulsel.com, pasangan nomor urut 1, Saiful Arif – M Junaedy LDK sebesar Rp 342.210.000, nomor urut 2, M Basli Ali – Zainuddin LDK Rp 450.000.000, sedangkan pasangan urut 3, Aji Sumarno-Abdul Gani LDK Rp242.121.000.

“Pasangan nomor urut 2, paling tinggi LDK-nya, baru nomor urut 2, dan 3 paling rendah LDK-nya,” Kata Darwis, saat dikonfirmasi melalui telepon, Jumat (16/10/2015).

Halaman 2

Dia mengungkapkan, dana tersebut, berasal dari sumbangan persorangan, sumbangan dari badan hukum swasta. Adapun jumlah sumbangan untuk paslon nomor urut 1, yang berasal dari, sumbangan dari badan hukum swasta sebesar, Rp 107.210 juta, sedangkan dari paslon sendiri sebesar Rp335 juta, jadi total semuanya sebesar Rp342.210.000.

Sumbangan dari nomor urut dua, berasal dari sumbangan persorangan sebesar Rp45 juta, sumbangan dari badan hukum swasta Rp1 miliar, total keseluruhan sebesar 450.000.000.

Sementara paslon nomor urut 3, dari paslon sendiri sebesar Rp36,808 juta, sedangkan sumbangan dari Rp205. 313 juta, jadi total sumbangan nomor urut 3 sebesar Rp242.121.000.

1 Saiful Arif – M Junaedy
342.210.000
2 M Basli Ali – Zainuddin
1.450.000.000
3 Aji Sumarno – Abdul Gani
242.121.000