kebakaran di hutan gunung Bawakaraeng.

Sekitar 200 Hektar Kawasan Gunung Bawakareng Terbakar

Rabu, 21 Oktober 2015 | 13:07 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Sahrul Ramadhan - GoSulsel.com

Makassar,GoSulsel.com – Kebakaran hutan di lereng gunung Bawakareng di kawasan selatan dan barat Sinjai musnah terbakar. Diperkirakan 200 hektare (Ha) lahan yang sudah terbakar.

“Hingga saat ini proses pemadaman dilakukan oleh tim gabungan dari polisi, petugas pemadam, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pemkab Sinjai, bersama warga setempat,” kata Kapolres Sinjai AKBP Agus Sudarman, ketika ditemui dalam kegiatan sosialisasi di Gedung Paramartha SPN Batua, Makassar, Rabu (21/10/2015).

Agus mengatakan, upaya pemadam hingga kini masih terus dilakukan dan semakin dimakasimalkan, mengingat kondisi cuaca dan beberapa pertimbangan lain yang tidak bisa diprediksi.

“Upaya pemadaman terus dilakukan dan dimaksimalkan kondisi cuaca yang cukup mendukung. Hanya faktor angin saja yang kadang diantisipasi karena ini faktor utama selain pepohonan yang kering” pungkasnya.