Ketua Bapilu PDIP, Bambang DH (tengah) memberikan keterangan pres terkait dengan target menang di Pilkada Sulsel sebanyak 60 persen, si Hotel Grend City Makassar, Minggu (25/10/2015). (Foto: Nasruddin-Go Cakrawala.

Ketua Bapilu DPP PDIP: Pimpinan PDIP Dilarang Pecat Memecat

Minggu, 25 Oktober 2015 | 12:28 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Nasruddin - Go Cakrawala

Makassar,GoSulsel.com – Ketua Badan Pemilu (Bapilu) DPP PDIP, Bambang DH menegaskan kepada pimpinan PDIP untuk tidak melakukan pecat memecat kepada kader PDIP. Harus diluruskan dulu jika ada permasalahan.

“Jangan mudah memecat atau menyingkirkan kader, sebab siapa tahu kader yang dipecat itu adalah kader yang cerdas dan terampil di partai, sehingga kita akan kehilangan jika kader tersebut dipecat,” kata, Bambang, saat press conference, PDIP Sulsel, di Hotel Grend City Makassar, Minggu (25/10.2015).

pt-vale-indonesia

Olehnya itu, jika adanya kader PDIP bermasalah dipartai, Mantan Wali kota Surabaya dua priode ini, menyarankan pimpinan partai untuk meluruskan kader bermasalah.

“Berusaha dulu untuk meluruskan, jika sudah terlalu sulit untuk diluruskan, baru ambil langkah tegas berupa pemecatan,” ujarnya.