Ilustrasi

Pasangan Sahabat Siapkan Teknologi Penyedia Air Bersih Saat Kemarau

Minggu, 25 Oktober 2015 | 20:01 Wita - Editor: Baharuddin -

Halaman 1

Pangkep,GoSulsel.com – Calon Bupati nomor urut 4 Syamsuddin A Hamid Batara melakukan agenda sosialisasi di Desa Mangilu Kecamatan Bungoro, Pangkep, Minggu (25/10/2015). Penyediaan air bersih kepada masyarakat merupakan poin penting dalam kehidupan.

“Periode kedepan Pangkep harus mempunyai teknologi penyedia air bersih sehingga saat musim kekeringan seperti sekarang ini kebutuhan air tetap tercukupi,” kata Syamsuddin, dihadapan ratusan warga SAHABAT, di Pangkep, Minggu (25/10/2015).

pt-vale-indonesia

Syamsuddin mengatakan, kebutuhan akan air adalah hal yang vital karena menyangkut hidup orang banyak, dan ini yang akan menjadi fokus kami (SAHABAT-SS) untuk memikirkan dan merealisasikan model tekhnologi yang bisa diterapkan untuk menjawab kebutuhan tersebut” Ungkap Sahabat.

Kata dia, teknologi mutakhir tersebut akan mengubah air laut atau air asin menjadi air tawar yang bisa dikonsumsi melalui proses desalinasi. Sebab diketahui Pangkep adalah daerah yang memiliki potensi kelautan yang cocok diterapkan teknologi tersebut.

Halaman 2

“Ini bisa kita realisasikan dengan melakukan perencanaan anggaran dan uji kelayakan teknologi tersebut diterapkan di Pangkep. Sekali lagi semua demi kebutuhan dasar masyarakat” tambahnya.

Pada kesempatan itu, salah satu tokoh masyarakat desa Mangilu Haeruddin menyambut baik rencana SAHABAT-SS sebab hal itu adalah kebutuhan mendesak warga apalagi saat musim kemarau tiba.

“Kami merindukan pelayanan air bersih yang memadai, dan niat SAHABAT-SS tersebut akan sangat bermanfaat. Kami sangat mendukung dan ingin mewujudkan rencana itu bersama-sama” Ujar Haeruddin.

Program penyediaan air bersih akan menjadi skala prioritas bagi pasangan Syamsuddin A. Hamid Batara-Syahban Sammana jika terpilih pada pilkada 9 Desember mendatang.

Reporter: Irwan AR – GoCakrawala


BACA JUGA