Ilustrasi

Barak Buruh Bangunan Terbakar, Pegawai Bapas Klas 1 Makassar Panik

Rabu, 28 Oktober 2015 | 16:13 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Muhammad Seilessy - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Barak buruh bangunan di Jl AP Pettarani, Makassar terbakar, Rabu (28/10/2015) sekitar 14.00 Wita. Meski tidak ada korban jiwa, namun sejumlah pegawai Balai Pemasyarakatan (Bapas) Klas 1 Makassar dan pegawai DPRD Kota berhamburan menyelamatkan diri.

“Pegawai Bapas ini panik dan menyelamatkan sejumlah dokumen penting di kantornya. Begitu juga pegawai DPRD Kota Makassar. Pegawai ini panik karena barak terbakar tepat dibelakang Bapas,” kata saksi mata Adit, yang juga salah seorang mahasiswa di Makassar.

pt-vale-indonesia

Pantauan GoSulsel.com, kebakaran membuat warga dan sejumlah pegawai Bapas dan DPRD panik karena asap api dari kebakaran itu cukup besar. Awalnya, pegawai mengira asap itu berasal dari ban bekas yang dibakar oleh pengunjuk rasa. Namun, api semakin membesar baru diketahui ternyata barak milik buruh terbakar.

Api berhasil dipadamkan oleh warga dengan peralatan seadanya. Bahkan ada sebagian mahasiswa yang melakukan demo ikut membantu warga.