Slurp! Gurih Manis Kuah Cheese Ramen Banzai

Rabu, 28 Oktober 2015 | 11:00 Wita - Editor: Nilam Indahsari - Reporter: Iskandar Achmad - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Kuah ramen biasa dikenal berbahan kaldu daging sapi dan ayam. Tapi kalau Anda singgah di Banzai Japanese Resto yang bertempat di Jalan Cendrawasih No 96C (depan Serabi Oma), maka Anda akan temui sensasi berbeda. Di sana ada berbagai ramen, salah satu yang menarik perhatian yaitu “Cheese Ramen” dengan kuah yang gurih manis.

“Resto Banzai ini sudah ada satu tahun dan di sini menjual makanan Jepang. Salah satunya ramen. Ramen yang paling banyak penggemarnya itu ada Cheese Ramen karena ini kuahnya diracik sendiri sedemikian rupa sampai mendapatkan rasa yang mantap. Untuk bahan dasar daging, kita pake daging sapi dan ayam, yang spesial ada di kuahnya,” ungkap Sandres si pemilik Resto Banzai, kepada GoSulsel.com, Senin (26/10/2015).

Untuk olahan isian mi mulur ini menggunakan bahan dasar mi dan beberapa tambahan isian lainnya.

“Kalau isian, pasti bahan dasarnya itu mi. Tapi juga ada untuk isian lainnya mulai dari jamur, daging sapi, ayam, lidah sapi, sayur, telur setengah masak, sama beberapa tambahan lagi,” kata Sandres.

Harga seporsi ramen di Banzai Japanese Resto ini mulai dari harga Rp 26 ribu sampai Rp 30 juta. Tempat ini buka setiap hari mulai pukul 11 siang sampai pukul 10 malam. Rata-rata pengunjung yang datang dari semua kalangan. Tapi yang paling biasa datang adalah kalangan anak sekolah.


BACA JUGA