Nico Viktor, salah satu kandidat untuk Pilkada Sulsel 2015 mendatang. (Foto: Dokumentasi Humas Wali Kota)
#

4 Kader Demokrat Tana Toraja Dieksekusi

Selasa, 17 November 2015 | 20:32 Wita - Editor: Nilam Indahsari - Reporter: Citizen Reporter

Halaman 1

Tana Toraja, GoSulsel.com – Keseriusan partai berlambang mercy menunjukkan konsistensinya untuk mewujudkan kader-kader loyalis 100 persen, dibuktikan dengan dieksekusinya 4 kader pada konsolidasi dan road show Dewan Perwakilan Provinsi (DPP) dan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Demokrat, Selasa (17/11/2015).

Ke-4 kader yang dieksekusi dikarenakan loyalitasnya diragukan saat mendukung calon pasangan yang bukan usungan Partai Demokrat.

pt-vale-indonesia

“Malam ini ke-4 kader dinyatakan dicabut haknya sebagai kader dan kepada ketua DPC Tana Toraja agar segera mengirimkan SK nama yang diusulkan untuk mengganti,” tegas Sekjen DPP Demokrat, Hinca Pandjaitan.

Ke-4 kader itu masing-masing Ketua PAC Sanggala Selatan Fajar Londong Allo, Anggota Badan pengawas Rosina Palloan, Wakil Ketua DPC Esther Datu, dan Bendahara DPC Martha Rapi.

Hal senada juga diungkapkan oleh Ketua DPD Demokrat, Ni’matullah, saat diminta pertimbangannya sebagai wujud demokratisasi dalam Partai Demokrat.

Halaman 2

“Sesuai dengan instruksi ketua umum, jika ada yang melanggar tentu disingkirkan. Daripada hanya menjadi duri dalam daging,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Tana Toraja Demokrat, Victoria Datuan Batara, mengungkapkan apresiasinya atas dukungan penuh dari DPP Demokrat dan juga DPD Demokrat Sulawesi Selatan untuk memenangkan Nico-Viktor pada Pilkada 9 Desember mendatang.

“Kehadiran Sekjen DPP Demokrat bersama fraksi, Ketua DPD Demokrat Sulsel bersama fraksi dan pengurus, serta kader-kader DPC Tana Toraja, memberikan semangat dan nuansa kemenangan bagi kami, Nico Viktor, pasangan nomor urut 2,” tuturnya.(*)

Agung Tanrasula