Dibubarkan Pihak Kampus, FTMI ke-XI Tetap Dilanjutkan

Kamis, 19 November 2015 | 15:49 Wita - Editor: Baharuddin - Fotografer: Zul Kifli - Go Cakrawala

Makassar, GoSulsel.com – Meski dibubarkan oleh pihak Kampus Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar, pihak pantia tetap melanjutkan Festival Teater Mahasiswa Indonesia FTMI XI. Festival ini dilanjutkan di Banteng Somba Opu, Makassar.

“Meskipun sudah tidak di izinkan kegiatan festival di kampus kita akan tetap laksanakan kegiatan FTMI ini meskiun di guyur hujan deras namun kita sebagai panitia pelaksana FTMI XI tetap antusias melanjutkan kegiatan ini di Benteng Somba Opu,” kata panitia FTMI ke-XI, Muh Idris, yang juga Ketua Umum UKM Seni dan Budaya Talas saat di temui, di Benteng Somba Opu, Kamis (19/11/2015).

pt-vale-indonesia

Sebelumnya, Badan Pengurus Harian (BPH) Unismuh Makassar, Saiful Saleh izin yang diberikan kepada pelaksana kegiatan dalam hal ini Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Seni Budaya Talas Unismuh Makassar hanya sampai, Rabu (18/11/2015).

Saiful mengatakan, pihak akademik  telah menyampaikan hal tersebut kepada pelaksana kegiatan sebelum kegiatan tersebut dimulai.

“Saya harus klarifikasi, semula adik-adik bersama Wakil Rektor (WR) III bertemu saya minta menggunakan balai sidang acara sampai tanggal 18. saya sampaikan boleh pakai 3 hari  dan mereka memahami. hari ini sudah 6 hari,” tuturnya.


BACA JUGA