#Pilkada Sulsel 2015
Elit PDIP Sulsel Lobie Megawati Jadi Jurkam di Adnan-Kio
Halaman 1
Makassar,GoSulsel.com – Ketua Umum PDIP Megawarti Soekarnoputri diharapkan dapat meluangkan waktunya untuk menjadi Juru Kampanye pasangan calon (paslon) Bupati dan wakil Bupati Gowa, Adnan Puchta IYL-Abdul Rauf Karaeng Kio, pada 5 Desember mendatang. Hal ini bertujuan agar usungan PDIP tersebut dapat menang di Pilkada Gowa.
Olehnya itu, elit DPD PDIP Sulsel kini melobie orang nomor satu di partai berlogo banteng moncong putih itu. “Kami sangat berharap ibu Mega menjadi jurkam di Gowa,” ungkap Sekretaris DPD PDIP Sulsel, Rudi Pitter Goni (RPG) saat dikonfirmasi di DPRD Sulsel, Jumat 20 November 2015.
Selain Megawati, DPD juga mengharapkan kedatanga sejumlah elit DPP diantaranya, Sekjen, Hasto Kristianto, sejumlah ketua bidang diantaranya, Puan Maharani, Prof Hamka Haq, Bambang DH, I Made Urip dan sejumlah menteri yang berasal dari PDIP.
Halaman 2
“Kita juga harapkan menteri-mentri dari PDIP, semoga saja pak Presiden mau memberikan izin kepada mentrinya agar dapat menjadi Jurkam,” paparnya.
Selain dari itu, pasangan calon bupati dan wakil bupati usungan PDIP di Pilkada 11 Kabupaten di Sulsel, telah mengajukan jadwal kampanye masing-masing paslon di kabupaten.
“Makanya kita mengharapkan elit DPP dapat meluangkan waktu untuk menjadi jurkam di Pilkada di Sulsel, karena kita memiliki target untuk menang di enam kabupaten,” ucap Legislator DPRD Sulsel ini.
Berikut jadwal Jurkam kampanye :
Halaman 3
1 Desember
Tana Toraja – Theofilus Allorerung-Yohanis Linting
3 Desember
Luwu Timur. – Nur Husain-Esra Lamban
Soppeng – Kaswadi Razak-Supriansa
4 Desember
Barru – Andi Anwar Aksa-Adhan Arman
5 Desember
Luwu Utara – Indah Putri Indriani-Tahar Rum
Toraja Utara- Kalatiku Paembonan-Yosia Rinto Kadang
Pangkep-Syamsuddin Hamid-Syahban Sammana
Gowa – Adnan Purichta IYL-Abdul Rauf
Selayar – Saiful Arief-Muh Junaedy Faisal