Aksi nasional tinju tinja dilakukan oleh Unicef dengan tag line 'Bersama, kita bebaskan Indonesia dari ancaman buang air besar sembarangan (BABS).

Tinju Tinja Kurangi Angka BABS di Sulsel

Selasa, 01 Desember 2015 | 13:27 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Sutriani Nina - Go Cakrawala

Makassar,GoSulsel.com – Aksi nasional tinju tinja menjadi penyokong untuk masyarakat Indonesia. Sebuah sosialisasi yang dilakukan oleh Unicef dengan tag line ‘Bersama, kita bebaskan Indonesia dari ancaman buang air besar sembarangan (BABS).

Program Officer Air dan Sanitasi Unicef Makassar, Wildan Setiabudi mengatakan bahwa buang air besar sembarangan adalah masalah kritis yang berdampak dalam lingkungan kita. Dampaknya sangat mempengaruhi Indonesia sebagai negara dengan jumlah pelaku BAB kedua setelah India.

pt-vale-indonesia

“Di Indonesia lebih dari 51 juta dari penduduk Indonesia yang membuang sampah sembarangan, dan 15-22 orang setiap jam yang meninggal karena penyakit diare,” katanya, saat ditemui, Selasa (1/12/2015).

Bahkan, lanjutnya, 13 persen rumah tangga yang masih menggunakan air yang dari sumber tidak layak.

Wildan mengakui, masih banyak yang masih senang dengan membuang air di sungai, masyarakat ada yang memiliki jamban tapi hanya disiapkan untuk tamu. Olehnya itu, sumbangsih yang diberikan oleh pihak UNICEF akan memberikan sosialisasi kepada masyarakat Indonesia dan sharing kepada mereka agar adanya BABS itu berkurang.


BACA JUGA