Wakil Rektor III UVRI : Pengalihan Nama UVRI Wr Supratman Makassar Menjadi UKDM

Kamis, 10 Desember 2015 | 20:57 Wita - Editor: Arul Ramadhan - Reporter: Amiruddin - Go Cakrawala

Makassar, GoSulsel.com – Jelang pergantian nama Universitas Veteran Republik Indonesai (UVRI) WR Supratman menjadi Universitas Karya Darma Makassar (UKDM) Wakil Rektor III UVRI, Muhammad Yusuf Ismail mengaku peralihan nama tersebut masih sementara dalam proses kepengurusan.

“Saya yang mewakili Rektor UVRI WR. Supratman Makassar menyampaikan permintaan maaf Pak Rektor karena tidak sempat membuka kegiatan ini, karena beliau bersama dekan-dekan UVRI berada di Jakarta mengurus Pengalihan nama UVRI Wr Supratman Makassar menjadi UKDM dan beberapa Urusan di Dikti,” ujarnya saat disela – sela sambutannya dalam seminar di Aulah UVRI, Kamis (10/12/2015)

pt-vale-indonesia

Selain itu kata Yusuf, sejak Dikti memutuskan untuk memisahkan antara dua kepengurusan yaitu UVRI Antang yang saat ini berubah menjadi Universitas Pejuang Republik Indonesia (UPRI) dan UVRI Wr Supratman yang akan berubah nama beberapa saat lagi, menjadi Universitas Karya Darma Makassar (UKDM).

“Saya sampaikan bahwa sebentar lagi UVRI akan mengalami perubahan nama Universitas Karya Darma Makassar (UKDM). Meskipun saat ini UPRI terjadi pemecahan yang selama tujuh tahun mengalami dualisme pimpinan Rektor, tapi UVRI antam yang telah berubah nama menjadi UPRI tetap menjadi saudara kita bukan menjadi musuh” pungkasnya.


BACA JUGA